Categories: BATAMBP BATAM

BP Batam Gelar FGD Peningkatan Kapasitas Keprotokolan dan Kehumasan

BATAM – Badan Pengusahaan Batam (BP Batam) melalui Biro Humas, Promosi, dan Protokol (HPP) menggelar FGD Peningkatan Kapasitas Keprotokolan dan Kehumasan pada Jum’at (8/11/2024) di Swiss-Belhotel Harbour Bay.

Dibuka oleh Kepala Biro Humas, Promosi, dan Protokol, Ariastuty Sirait, kegiatan ini menghadirkan narasumber Kepala Bidang Pengembangan Pariwisata Dinas Pariwisata Provinsi Kepri, Afitri Susanti; CEO NoLimit Indonesia, Aqsath Rasyid Naradhipa; dan Founder PT Coachade Sahabat Pembelajar, Ade Jamil Himawan.

Dalam sambutannya, Ariastuty menyampaikan tujuan digelarnya kegiatan ini adalah untuk membentuk tim Humas, Promosi, dan Protokol yang adaptif serta fleksibel.

“FGD hari ini berfokus pada peningkatan kemampuan dan keterampilan SDM di Biro HPP, memperkuat identitas dan citra BP Batam, mengoptimalkan pelayanan publik, mendukung good governance, serta membangun hubungan harmonis dengan seluruh pihak,” terang Ariastuty.

Ariastuty menuturkan dengan upaya komitmen peningkatan kapasitas ini dapat membawa tim Biro HPP untuk memberikan pelayanan terbaik ke depannya.

“Saya yakin dengan semangat kebersamaan dan komitmen kita untuk terus belajar dan berkembang, kita bisa mencapai standar pelayanan terbaik bagi BP Batam dengan seluruh stakeholder terkait,” ujar Ariastuty.

Ariastuty berharap FGD ini dapat memberikan wawasan dan peningkatan sinergitas bagi seluruh peserta yang hadir.

“Melalui FGD ini, harapannya kita dapat bersama-sama menggali ide baru, memperkuat strategi, serta berdiskusi tentang pengalaman dan tantangan yang dihadapi dalam tugas sehari-hari,” pungkas Tuty sapaan akrabnya./Humas BP Batam 

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Bersama BINUS UNIVERSITY di IIETE dan PPTJ 2025, Wujudkan Karier Impian Gen Z

Jakarta, 15 Januari 2025 - BINUS University akan kembali berpartisipasi pada acara Indonesia International Education…

7 jam ago

Pop Mie Campus Gaming Ground Universitas Esa Unggul: Lanjutkan Perjalanan, Hidupkan Semangat Baru di 2025

Jakarta, 16 Januari 2025 — Awal baru, semangat baru, dan tujuan baru! EVOS dan Pop…

8 jam ago

Strategi Tetap Punya Uang di Balik Krisis & Resesi Indonesia

Setiap tahun, narasi mengenai krisis ekonomi yang mengancam Indonesia terus bergulir. Prediksi-prediksi ini, yang tidak…

8 jam ago

Jelang Pelantikan Donald Trump, Ini 7 Meme Coin Bertema Trump yang Diprediksi Naik

Dengan pelantikan Donald Trump yang dijadwalkan pada 20 Januari 2025, tren meme coin bertema Trump…

10 jam ago

MMA Global Indonesia Gelar Konferensi dan Pameran Inovasi Marketing Perdana di Indonesia: Menerangi Ramadan dengan Inovasi dan Cemerlangnya Kecerdasan Buatan (AI)

MMA Global Indonesia, suatu asosiasi industri terkemuka di bidang marketing dan periklanan di Indonesia, mengumumkan…

11 jam ago

Nusantara Global Network Berkolaborasi dengan Broker Vantage untuk Meluncurkan Program Rebate Vantage Eksklusif bagi Trader

Kuala Lumpur, Malaysia — 15 Januari 2025 —Nusantara Global Network, pemimpin dalam penyediaan solusi trading inovatif,…

23 jam ago

This website uses cookies.