Categories: BATAMBP BATAM

BP Batam – Lions Club Indonesia Kolaborasi Hijaukan Waduk Sei Ladi

BATAM – Badan Pengusahaan Batam (BP Batam) melalui Badan Usaha Sistem Pengelolaan Air Minum (BU SPAM) dengan Lions Club Indonesia berkolaborasi menghijaukan kawasan Waduk Sei Ladi yang ditandai dengan peresmian tugu Lions We Serve pada Rabu (24/4/2024) di Gerbang Masuk Waduk Sei Ladi.

Kegiatan yang dibuka oleh Direktur BU SPAM, Denny Tondano ini digelar dalam rangka mendukung kelestarian ekosistem di sekitar Daerah Tangkapan Air (DTA) Sei Ladi.

“Terima kasih kami ucapkan kepada Lions Club Indonesia atas atensinya dalam upaya pelestarian lingkungan di kawasan Waduk Sei Ladi ini,” ujar Denny.

“Harapannya kegiatan seperti ini akan semakin intens dilakukan sebagai upaya kita dalam mendukung kelestarian ekosistem daerah tangkapan air di seluruh waduk yang ada di Batam,” kata Denny.

Menanggapi hal itu, Gubernur Lions Club Indonesia, Peter C. Djajadi menuturkan niatnya untuk terus berkontribusi dalam kegiatan pelestarian lingkungan, khususnya kelestarian waduk di Batam.

“Semoga kami bisa terus mengabdi dan berkontribusi lebih untuk kelestarian waduk di Batam mengingat waduk adalah sumber air bersih yang utama di kota ini,” terang Peter.

Setelah peresmian tugu Lions We Serve selesai, kegiatan yang turut didukung oleh PT. Air Batam Hulu dan Yayasan Tajuk Pohon Nusantara ini dilanjutkan dengan penanaman pohon di sekitar DTA Waduk Sei Ladi oleh para peserta dan beberapa siswa/i sekolah yang hadir.

Turut hadir dalam kegiatan ini General Manager SPAM Hulu, Tumirah serta beberapa Pejabat Tingkat III dan IV di lingkungan BU SPAM.

Sementara itu, di kesempatan berbeda Kepala BP Batam, Muhammad Rudi mengajak seluruh masyarakat Batam agar bersama-sama menjaga waduk yang merupakan sumber air baku utama di Batam.

“Sebagai sumber air baku utama di Batam, mari kita rawat, kita jaga, dan kita cintai seluruh waduk yang ada di Batam,” pungkas orang nomor satu di Batam ini./Humas BP Batam

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Bittime dan Yuga Management Bentuk Kolaborasi Digital, Genjot Literasi Aset Kripto Bagi Generasi Muda

Jakarta, 23 November 2024 – Targetkan literasi aset kripto dan pertumbuhan komunitas yang signifikan, Bittime, platform crypto…

4 jam ago

Lintasarta Hadirkan AI Merdeka untuk Bangun Masa Depan Digital Indonesia melalui Akselerasi Adopsi Teknologi AI

Jakarta, 23 November 2024 – Lintasarta secara resmi meluncurkan inisiatif AI Merdeka. Gerakan ini memperkuat…

6 jam ago

Riset Terbaru: Bisnis B2B di Indonesia Belum Optimalkan Social Media

Banyak praktisi marketing yang bimbang mengenai strategi yang tepat untuk jenis bisnis B2B (business-to-business) di…

6 jam ago

INKOP TKBM Kembali Bekerja Sama dengan Port Academy untuk Penyelenggaraan Diklat KRK TKBM di Jakarta

Jakarta, November 2024 – INKOP TKBM kembali bekerja sama dengan Port Academy untuk menyelenggarakan Diklat…

11 jam ago

Collector Club: Event Pertama yang Hadirkan TCG One Piece Bahasa Inggris dan Budaya Pop di Indonesia!

Mengapa Anda Tidak Boleh Lewatkan Acara Ini? Ini adalah kesempatan pertama di Indonesia untuk memiliki TCG One…

13 jam ago

Layanan SIP Trunk Terbaik untuk Bisnis: Solusi Hemat Biaya Untuk Tingkatkan Komunikasi!

Layanan SIP Trunk adalah layanan telepon yang dilakukan melalui jaringan internet, layanan SIP Trunk menjadi…

15 jam ago

This website uses cookies.