Categories: BATAMBP BATAM

BP Batam Umumkan Hasil Prakualifikasi Lelang SPAM Batam, Ini Peserta yang Lolos

BATAM – Badan Pengusahaan Batam mengumumkan hasil prakualifikasi lelang kerjasama operasi dan pemeliharaan SPAM Hulu dan Hilir Batam, Kamis(12/8/2021).

Dalam siaran pers BP Batam Nomor: 120/SP-A1.5/8/2021 yang diterima SwaraKepri, Kamis(12/8), disebutkan sebanyak 3 peserta dinyatakan masuk ke dalam daftar pendek(short list) untuk mengikuti Lelang Kerjasama Operasi dan Pemeliharaan Sistem Penyediaan Air Minum(SPAM) Hulu Batam.

Demikian juga untuk paket lelang kerjasama operasi dan pemeliharaan sistem penyediaan air minum(SPAM) Hilir Batam terdapat 3 peserta yang dinyatakan masuk dalam daftar pendek.

“Hal ini diperoleh setelah Panitia Lelang Kerja Sama Operasi dan Pemeliharaan SPAM Hulu dan Hilir Batam melakukan proses evaluasi terhadap kelengkapan dan kesesuaian dokumen yang telah diajukan oleh para peserta prakualifikasi meliputi aspek administrasi, teknis dan keuangan,” kata Kepala Biro Humas Promosi dan Protokol Badan Pengusahaan Batam,Dendi Gustinandar dalam siaran pers tersebut.

Dendi menjelaskan, empat perusahaan/konsorsium yang memasukkan dokumen kualifikasi ke lelang SPAM Hulu
adalah:

1. Konsorsium PT Krakatau Tirta Industri – Perum Jasa Tirta II – PT Adaro Tirta Mandiri – PT
Strivechem Indonesia;
2. PT Adhya Tirta Batam;
3. PT PAM Lyonaisse Jaya; dan
4. Konsorsium PT Moya Indonesia – PT PP (Persero) Tbk.

Sedangkan lima perusahaan/konsorsium yang memasukkan dokumen kualifikasi di SPAM Hilir adalah:
1. Konsorsium PT Krakatau Tirta Industri – Perum Jasa Tirta II – PT Adaro Tirta Mandiri – PT
Strivechem Indonesia;
2. PT Adhya Tirta Batam;
3. PT PAM Lyonaisse Jaya;
4. Konsorsium PT Moya Indonesia – PT PP (Persero) Tbk.; dan
5. Konsorsium PT Tritech Batam International – PT Traya Tirta Makasar – PT Enersteel.

“Semula hasil prakualifikasi ini akan diumumkan pada 3 Agustus 2021, namun Panitia Lelang membutuhkan tambahan waktu untuk proses di atas sehingga pengumuman disampaikan pada tanggal 12 Agustus 2021, pengumuman ini juga dapat diakses di Website BP Batam www.bpbatam.go.id,”kata Dendi.

Page: 1 2

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

RevComm Tunjuk Hargunadi Soemantri sebagai Country Manager Indonesia

Jakarta, 14 Januari 2026 — RevComm Inc., perusahaan asal Jepang penyedia solusi AI Voice Analytics, MiiTel, resmi menunjuk Hargunadi…

13 menit ago

Menelusuri Tambang Pasir Darat Ilegal dan Cut and Fill di Batam (1)

BATAM - Penambangan pasir darat ilegal dan Cut and Fill(penggalian dan penimbunan untuk meratakan  permukaan…

17 menit ago

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

8 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

12 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

14 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

21 jam ago

This website uses cookies.