LINGGA – Camat Singkep Barat, Lingga, Febrizal Taupik cepat tanggap setelah mengetahui Pick Up BP 8257 LA warna merah yang mengangkut Sembako bermuatan kurang lebih setengah ton terperosok di jembatan kayu di Dusun Cukas, Desa Tanjung Irat pada Sabtu (25/7/2020).
Uasi mengevakuasi Pick Up yang terperosok dari bawah jembatan menggunakan derek, Febrizal bersama masyarakat dan kepala desa Tanjung Irat, langsung melakukan perbaikan jembatan hingga selesai.
Febrizal menegaskan kepada masyarakat dan seluruh perangkat desa agar tidak ada lagi kendaraan roda empat yang melewati jembatan supaya tidak terjadi lagi hal serupa.
“Alhamdulilah, pada kejadian ini tidak ada korban jiwa, hanya saja Pick Up yang terperosok hanya mengalami rusak ringan saja, dengan harapan setelah kejadian ini agar masyarakat dan perangkat desa untuk memasang papan informasi di pangkal jembatan. Bagi kendaraan roda empat dilarang masuk,” tegasnya.
Sementara kepala desa Tanjung Irat, Darwan, mengucapkan terima kasih kepada Camat Singkep Barat yang cepat tanggap dan langsung datang ke lokasi untuk membantu melakukan perbaikan hingga tuntas.
(Ruslan)
MAXY Academy kembali menegaskan komitmennya dalam mendukung pengembangan talenta muda berbasis dampak sosial melalui penyelenggaraan…
PT Waskita Beton Precast Tbk (WSBP) terus menunjukkan komitmennya dalam menjaga keberlanjutan operasional dan meningkatkan…
Pengurus Pusat Perkumpulan Obstetri dan Ginekologi Indonesia (POGI) menyampaikan keprihatinan mendalam atas dugaan pelanggaran etik…
Duta Besar India untuk Indonesia, Sandeep Chakravorty menyatakan bahwa keanggotaan Indonesia dalam BRICS merupakan langkah…
Menjelang libur panjang memperingati Jumat Agung dan Paskah di bulan April 2025, KAI Daop 8…
RIAU - Kapolda Riau, Irjen Pol Herry Heryawan mengambil langkah tegas dengan mencopot Kapolsek Bukit…
This website uses cookies.