Categories: BATAM

Datangi Polsek Batu Ampar, Kuasa Hukum Keluarga Dwi Putri Hadirkan Saksi Baru

BATAM – Kuasa Hukum Keluarga Dwi Putri Aprilian Dini dari Hotman 911, Putri Maya Rumanti dan Tim mendatangi Polsek Batu Ampar pada Sabtu 6 Desember 2025 sekitar pukul 20.00 WIB malam.

Tim Kuasa Hukum dari Kantor Hukum Puri & Partner Law membawa satu orang saksi baru untuk diambil keterangannya oleh penyidik. Sebelumnya pada Sabtu siang, Tim Kuasa Hukum juga sudah mendatangi Polsek Batu Ampar bersama keluarga korban.

Putri Maya Rumanti menjelaskan bahwa kedatangan mereka ke Polsek Batu Ampar untuk berkoordinasi dan menghadirkan satu orang saksi.

“Agenda malam ini masih koordinasi dulu. Kami bawa saksi yang mau menambahkan keterangan saat sebelum kejadian dan sesudah kejadian. Dan apa yang dilihat saksi terhadap almarhumah Dwi Putri. Saksi tersebut adalah Calon LC(Ladies Campanion),”ujarnya kepada SwaraKepri  usai keluar dari ruang penyidik Reskim Polsek Batu Ampar, Sabtu 6 Desember 2025 Pukul 22.00 WIB.

Putri mengatakan saksi mengaku dipanggil juga interview oleh tersangka Wilson Lukman(WL) untuk bekerja sebagai LC.

“Dia(saksi) dipanggil juga interview di hari kamis, tapi dia tidak mengetahui bahwa di dalam itu(mess) sudah ada almarhumah. Saat itu dia disuruh untuk mengecek kondisi korban,”ujarnya.

Menurut Putri, saat itu pelaku mengatakan kepada saksi bahwa almarhumah diberikan obat tidur. Pelaku juga mengatakan bahwa almarhum bipolar.

“Jadi begitu dia mengecek detak jantungnya(korban) sudah tidak ada, namun wajahnya sudah ditutupi kapas. Setelah itu dia merasa curiga, sehingga dia mengalami trauma karena dia tidak diizinkan pulang oleh tersangka. Sampai pagi baru dia pulang, karena malam sebelum almarhumah dibawa ke rumah sakit dia masih ada. Setelah korban diantarkan ke rumah sakit baru dia pulang,”terangnya.

Bertemu Para Pelaku, Kakak Kandung Korban Sempat Syok 

Ia juga mengatakan bahwa pada Sabtu siang, Tim Kuasa Hukum dan kakak kandung korban juga telah mendatangi Polsek Batu Ampar.

“Tadi kita berkoordinasi dengan Polsek. Tadi juga sempat melihat tahanan sebentar untuk menyampaikan kepuasan batin keluarga korbann. Kakak kandung korban sempat syok. Kakak kandung korban merasa tak terima,”ucapnya.

Menurut Putri, keluarga korban dihadirkan di Polsek sebagai saksi. “Keluarga korban dihadirkan untuk dijadikan saksi, karena mereka satu darah, kemudian karena pelapor dalam kasus ini bukan dari keluarga korban saat itu.

“Pelapornya dari security rumah sakit, keluarga korban tentu harus diambil keterangan juga oleh penyidik,”tegasnya.

Ia juga mengatakan bahwa kemungkinan masih ada saksi baru yang akan dihadirkan Kuasa Hukum selain satu orang saksi baru yang telah dihadirkan Sabu malam dan saksi dari  keluarga korban.

“Kemungkinan masih ada, karena kita tetap menggali siapa tahu masih ada korban-korban lain dan keterlibatan pihak-pihak lainnya,”tegasnya.

Harapan Keluarga Dwi Putri 

Putri menegaskan bahwa keluarga korban berharap para pelaku dihukum dengan hukuman yang setimpal. “Keluarga berharap para pelaku dihukum dengan hukuman yang setimpal. Kalau kita lihat kejadian ini bukan satu hari tapi berhari-hari, berarti kan sudah ada niat. Ini yang belum kami dapatkan maksud dan tujuan mereka menganiaya dalam waktu berhari-hari itu,”pungkasnya.

Seperti diketahui, Aparat Kepolisian Polsek Batu Ampar menangkap empat tersangka kasus pembunuhan berencana terhadap wanita muda asal Lampung bernama Dwi Putri Aprilian Dini(25) di Perumahan Jodoh Permai Blok D Nomor 28 RT 006/005 Kelurahan Sungai Jodoh Kecamatan Batu Ampar, Batam, Kepulauan Riau.

Keempat tersangka masing-masing adalah Wilson Lukman alias WL(28), Anik Istiqomah Noviana alias Melika Levana(36), Putri Angelina alias Papi Tama(23) dan Salmiati alias Papi Charles(25).

Page: 1 2

Redaksi - SWARAKEPRI

View Comments

Recent Posts

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

2 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

7 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

8 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

15 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

17 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

1 hari ago

This website uses cookies.