Categories: BATAMBP BATAM

Dianugerahi Visioner Leader of Indonesia 2023, Rudi Komitmen Bangun Batam Lebih Baik

BP BATAM – Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam yang juga Walikota Batam, Muhammad Rudi dianugerahi penghargaan Visioner Leader of Indonesia 2023 pada Jumat (24/2/2023) bertempat di The Trans Resort Bali.

Penghargaan yang diberikan langsung oleh Seven Media Asia ini diserahkan oleh President Asia Global, Mr. Mark Reed dan diterima langsung oleh Muhammad Rudi.

Penghargaan ini diberikan berdasarkan penilaian yang dilakukan atas kontribusi dan peran Muhammad Rudi dalam membangun daerahnya, dalam hal ini adalah Kota Batam.

Dalam sambutannya, Muhammad Rudi mengajak seluruh pihak untuk bersama-sama menilai dan mengawal pembangunan Batam.

“Saya sangat senang jika pihak swasta beserta seluruh pihak turut bersedia menilai dan mengawal pembangunan Batam,” ujar Rudi.

“Semoga dengan penilaian yang juga dilakukan oleh swasta (Seven Media Asia) ini dapat memberitahu secara luas bahwa di Batam terdapat pembangunan bertaraf internasional karya anak bangsa,” tegasnya.

Muhammad Rudi berharap penghargaan ini dapat menjadi motivasi baginya bersama jajaran di BP Batam dan Pemko Batam untuk terus berkarya membangun Batam yang lebih baik.

“Saya tentu berharap penghargaan ini dapat kita jadikan motivasi bersama jajaran saya di BP Batam dan Pemko Batam untuk terus berkarya membangun Batam yang lebih baik,” harap Rudi.

“Mudah-mudahan hasil pembangunan Batam tidak hanya dinikmati oleh warga Batam, tapi juga dapat dirasakan oleh masyarakat Indonesia,” pungkas Rudi.

Muhammad Rudi menerima penghargaan ini bersama dengan Ketua DPRD Kab. Tangerang, H. Kholid Ismail, S.Ag., M.M.; Pejabat Walikota Jayapura, Dr. Frans Pekey, M.Si.; Bupati Solok, Capt. H. Epyardi Asda, M.Mar.; Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Maybrat, Kornelius Kambu, S.Sos., M.Si.; Walikota Tanah Bumbu, dr. H.M. Zairullah Azhar, M.Sc.; Bupati Kendal, Dico M. Ganinduto, B.Sc.; Kepala Desa Sekapuk Kab. Gresik, Abdul Halim./Humas BP Batam

Redaksi

Recent Posts

Bittime dan Yuga Management Bentuk Kolaborasi Digital, Genjot Literasi Aset Kripto Bagi Generasi Muda

Jakarta, 23 November 2024 – Targetkan literasi aset kripto dan pertumbuhan komunitas yang signifikan, Bittime, platform crypto…

4 jam ago

Lintasarta Hadirkan AI Merdeka untuk Bangun Masa Depan Digital Indonesia melalui Akselerasi Adopsi Teknologi AI

Jakarta, 23 November 2024 – Lintasarta secara resmi meluncurkan inisiatif AI Merdeka. Gerakan ini memperkuat…

5 jam ago

Riset Terbaru: Bisnis B2B di Indonesia Belum Optimalkan Social Media

Banyak praktisi marketing yang bimbang mengenai strategi yang tepat untuk jenis bisnis B2B (business-to-business) di…

5 jam ago

INKOP TKBM Kembali Bekerja Sama dengan Port Academy untuk Penyelenggaraan Diklat KRK TKBM di Jakarta

Jakarta, November 2024 – INKOP TKBM kembali bekerja sama dengan Port Academy untuk menyelenggarakan Diklat…

11 jam ago

Collector Club: Event Pertama yang Hadirkan TCG One Piece Bahasa Inggris dan Budaya Pop di Indonesia!

Mengapa Anda Tidak Boleh Lewatkan Acara Ini? Ini adalah kesempatan pertama di Indonesia untuk memiliki TCG One…

13 jam ago

Layanan SIP Trunk Terbaik untuk Bisnis: Solusi Hemat Biaya Untuk Tingkatkan Komunikasi!

Layanan SIP Trunk adalah layanan telepon yang dilakukan melalui jaringan internet, layanan SIP Trunk menjadi…

14 jam ago

This website uses cookies.