Categories: KEPRI

Dibuka untuk Umum, Pemprov Kepri Buka Penerimaan Pegawai P3K

TANJUNGPINANG – Pemerintah Provinsi Kepri mengatakan Bakan membuka penerimaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di lingkungan Pemerintah Provinsi Kepri pada tahun ini.

Hal ini disampaikan Kepala Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Kepri Firdaus di Tanjungpinang, Selasa (18/6/2019).

“Untuk surat resminya dari Kemenpan sudah kita terima dalam Minggu lalu, dan saat ini kita sedang menyusun dan mendata formasi dan berapa jumlah yang akan kita ajukan,” ungkap Firdaus.

Dikatakan Firdaus, pembukaan penerimaan pegawai PPPK ini nantinya dibuka untuk umum. Karena, sistem penerimaan dan pendaftaran sama seperti sistematika penerimaan CPNS kemarin.

“Ini dibuka untuk umum dan semua masyarakat Kepri dapat mencoba mendaftar, tak terkecuali untuk mereka yang notabene pegawai honorer dapat ikut mencoba,” tegas Firdaus.

Menurut Firdaus,nantinya pada penerimaan Pegawai PPPK ini diutamakan untuk bidang pelayanan dasar baik itu petugas kesehatan dan pendidikan,” ungkap Firdaus.

Sementara untuk jumlah PPPK yang bakal diterima, Firdaus mengatakan hingga kini pihaknya masih melakukan pendataan ke setiap OPD di lingkungan Pemerintah Provinsi Kepri.

“Yang pasti juga yang kita terima tergantung ketersediaan anggaran kita, karna itu menggunakan dana APBD,” tegas Firdaus kembali.

Artikel ini disadur dari https://kepriprov.go.id/home/berita/3008

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Perkuat Sinergi Bisnis, KAI Services dan PT Alihdaya Nusantara Solusi Raya Tandatangani Nota Kesepahaman

Dalam rangka meningkatkan dan mengembangkan pelayanan alih daya yang professional dan memiliki standar operasional yang…

5 menit ago

Lebih dari Sekadar Jual-Beli Alat Tulis, Tokojadi Buka Ruang Promosi Gratis Bagi Pelanggan

Melanjutkan semangat tahun akselerasi yang didasari nilai integritas, Tokojadi kembali meluncurkan inisiatif baru yang berfokus…

10 jam ago

RevComm Tunjuk Hargunadi Soemantri sebagai Country Manager Indonesia

Jakarta, 14 Januari 2026 — RevComm Inc., perusahaan asal Jepang penyedia solusi AI Voice Analytics, MiiTel, resmi menunjuk Hargunadi…

13 jam ago

Menelusuri Tambang Pasir Darat Ilegal dan Cut and Fill di Batam (1)

BATAM - Penambangan pasir darat ilegal dan Cut and Fill(penggalian dan penimbunan untuk meratakan  permukaan…

13 jam ago

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

20 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

1 hari ago

This website uses cookies.