Categories: KRIMINAL

Diduga Ambil Uang Pengemis, 4 Oknum Dinsos Batam Diamankan Polisi

BATAM – Jajaran Ditreskrimum Polda Kepri mengamankan 4 orang oknum pegawai Dinas Sosial (Dinsos) Batam terkait dugaan mengambil paksa uang pengemis di trafick light Baloi dekat kampus Universitas Internasional Batam (UIB) Minggu (18/10/2020).

Hal ini dibenarkan oleh Kabid Humas Polda Kepri, Kombes Pol Harry Goldenhardt ketika dikonfirmasi awak media.

“Iya benar, saat ini sedang diambil keterangan oleh penyidik Ditreskrimum Polda Kepri,” ujarnya, Selasa (20/10/2020).

Diketahui, peristiwa tersebut sempat viral setelah diunggah salah satu Youtuber asal Batam, Ferry Kesuma dikanal Youtubenya.

Dalam video tersebut, Ferry yang kebetulan sedang melintasi di jalanan tersebut melihat oknum Dinsos tersebut memaksa seorang pengemis untuk menaiki kendaraan milik Dinsos dengan nomor polisi BP 1036 C.

“Pengemis tersebut berontak minta tolong, lalu dia langsung menghampiri oknum Dinsos itu dan ditanyanya, ada apa ? Lalu oknum tersebut menjawab bahwa pengemis tersebut mau di bawa ke Nongsa,” ucap Ferry dalam video yang diunggahnya.

Tak tega melihat pengemis tersebut, Ferry lantas menanyakan kepada pengemis terkait apa permasalahan yang terjadi sebenarnya.

Pengemis itu pun menjelaskan bahwa dirinya yang diamankan oleh oknum Dinsos tersebut hanya mengambil uangnya saja setelah itu dilepaskan begitu saja.

“Begini ya pak ya, saya kan baru saja ditangkap ya pak sama yang pakai mobil Dinsos ini, tetapi kalau mobil Satpol PP yang pakai kreng itu langsung dibawa ke kantor. Kalau ini uang aja yang diambil terus saya dilepaskan karena saya tidak bisa melawan pak,” ujar pengemis pria yang mengaku uangnya diambil paksa oleh oknum Dinsos tersebut.

Hingga berita ini diunggah, redaksi Swarakepri masih berupaya mendapatkan konfirmasi dari Kepala Dinas Sosial Kota Batam terkait peristiwa tersebut.

(Shafix)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

2 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

2 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

2 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

3 hari ago

This website uses cookies.