Disnaker Batam Latih 1210 Tenaga Kerja

BATAM – swarakepri.com : Dinas Tenaga Kerja(Disnaker) Batam bekerjasama dengan 23 Lembaga Pelatihan Kerja(LPK) yang ada telah menggelar kegiatan pelatihan terhadap 1210 tenaga kerja pada tahun 2014 dengan menggunakan anggaran sebesar Rp 5.956.844.500 yang dibagi dalam dua program pelatihan yakni peningkatan keterampilan pencari kerja dan peningkatan kemampuan tenaga kerja.

Hal tersebut dikatakan Kadisnaker Batam Zarefriadi didampingi Kabid Pelatihan dan Produktifitas Kerja Maudi Vera untuk mengklarifiksi pemberitaan swarakepri.com(AMOK Grup) sebelumnya terkait anggaran pelatihan kerja tahun 2014, Senin sore (2/2/2015) diruang kerjanya.

Zaref menegaskan bahwa anggaran pelatihan tenaga kerja tahun 2014 adalah Rp 5.956.844.500 yang dibagi dalam dua program pelatihan yakni peningkatan keterampilan pencari kerja sebesar Rp 2.475.302.500 dan peningkatan kemampuan tenaga kerja sebesar Rp 3.056.342.000.

“Untuk pelatihan pencari kerja sebanyak 620 orang dengan 16 kegiatan dan peningkatan keterampilan sebanyak 590 orang dengan 8 kegiatan,” jelasnya.

Untuk menggelar pelatihan kerja tersebut Zaref mengaku bekerjasama dengan 23 lembaga Pelatihan Kerja(LPK) binaan Disnaker Batam. Sedangkan untuk pesertanya sendiri diseleksi dari setiap kecamatan yang ada di Batam.

Ketika disinggung mengenai keberadaan Serikat Pekerja/Buruh program pelatihan ini, Zaref mengaku pihaknya selalu mendorong Serikat Pekerja yang ada agar memiliki Lembaga Pelatihan Kerja(LPK) sendiri untuk bisa memberikan pelatihan terhadap berbagai bidang-bidang kerja tertentu yang saat ini sangat dibutuhkan di Batam.

“Saat ini sudah ada LPK milik Serikat Pekerja, tapi masih sedikit. Seharusnya organisasi pekerja bisa membentuk Asosiasi Pekerja Sejenis dan memiliki tenaga ahli dibidang pekerjaan tertentu,”ujarnya.

Menurut Zaref beberapa keahlian kerja yang saat ini sangat diminati di Batam adalah di Offshor dan Minyak dan Gas(Migas) serta bidang pariwisata. (red/AMOK)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

15 jam ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

19 jam ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

20 jam ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

1 hari ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

1 hari ago

Kuliner Favorit Keluarga: Bubur Ayam Jakarta 46 di Surabaya

Bubur Ayam Jakarta 46 di Surabaya jadi favorit keluarga karena menyajikan rasa autentik, topping lengkap,…

2 hari ago

This website uses cookies.