JAKARTA – Vokalis band Seventeen, Riefian Fajarsyah atau Ifan, sempat terapung-apung di laut sebelum akhirnya bisa menyelamatkan diri ke daratan saat tsunami Banten terjadi.
Diketahui, Ifan sedang manggung di Tanjung Lesung Beach Resort, Banten, Sabtu (22/12/2018), lalu tiba-tiba gelombang tsunami datang.
“Saya terapung-apung di laut sekitar hampir dua jam,” kata Ifan dalam wawancara via telepon seperti yang dikutip dari tayangan TVOne, Minggu (22/12/2018).
Nyaris saja ia menyerah ketika itu. Beruntung setelah berusaha menggapai-gapai, Ifan menemukan sebuah box untuk berpegangan.
“Itu juga udah hampir nyerah. Saya lihat chaos sekali. Sampai saya bisa menggapai sebuah box, saya berusaha lari menjauh dari kerumunan dan habis itu selang beberapa menit suasana sepi. Ternyata udah jadi mayat semua,” ujar Ifan.
Setelah berhasil sampai dengan selamat di bibir pantai, Ifan kemudian mencari keluarga dan rekan-rekannya. Namun, ia menemukan road manager-nya Oki Wijaya dan pemain bass Seventeen, M Awal Purbani, sudah tak bernyawa.
“Di situ saya ketemu sama jenazahnya Mas Oki dama Mas Bani. Dalam keadaan terjepit, tapi udah dipinggirin sama warga. Panggung persis di tepi pantai. Banyak yang belum ketemu,” ujar Ifan.
“Evakuasinya berjalan sangat lambat karena katanta jalan terputus dan mati lampu gelap dan hujan deras. Bencananya itu sepanjang pantai gitu katanya banyak evakuasi yang terjadi. Jadi memang lambat sekali,” tambahnya.
Sumber : Kompas.com
Editor : Siska
Bandung, 28 Oktober 2025 — Rangkaian kegiatan Future Makers 2025 yang diselenggarakan oleh BINUS University…
BATAM - Jaksa Penuntut Umum(JPU) Kejaksaan Negeri Batam telah mencabut perkara banding kasus tindak pidana…
Ketua Komisi XI DPR RI Mukhamad Misbakhun mengusulkan penguatan skema likuiditas dan insentif fiskal bagi…
BATAM - Sidang Kasus Clandestine Mini Lab (Laboratorium Mini Rahasia) narkotika di Apartemen Kawasan Harbour…
Perusahaan pixiv Inc. yang kantor pusatnya berada di Shibuya, Tokyo dengan Yasuhiro Niwa sebagai CEO,…
JAKARTA, 4 Nopember 2025 – Yumindo Gorden & Interior, penyedia solusi penutup jendela terkemuka, hari…
This website uses cookies.