Categories: KEPRI

Ditpolair Polda Kepri Tangkap Speed Boat Pengangkut 71 TKI Ilegal

BATAM – Direktorat Polair Polda Kepri berhasil mengamankan satu unit Speed Boat warna abu-abu bermesin tempel merk Yamaha 3 x 200 PK, yang sedang menurunkan 71 (tujuh puluh satu) TKI ilegal dari malaysia di pantai Sekilak, Batubesar, Batam, Selasa (11/4/2017).

“Nahkodanya sudah kita amankan dan ditetapkan sebagai tersangka, inisialnya S bin AM, para saksi-saksi merupakan ABK Speed Boat dengan inisial MH,S,A, dan satu orang supir mobil dengan inisial ITN, Jumlah korban sebanyak 71 orang terdiri dari 65 laki-laki dan 6 perempuan,” kata Kapolda Kepri, Irjen Pol Sam Budigusdian dalam keterangan pers yang diterima swarakepri.com, Selasa (11/4).

Dari hasil pemeriksaan, 71 TKI ilegal tersebut masuk ke wilayah Indonesia tanpa melalui prosedur yang sah baik dari imigrasi Malaysia maupun setelah sampai di Indonesia.

“Speed Boatnya juga berlayar tanpa dilengkapi dengan Surat Persetujuan Berlayar (SPB),” lanjutnya.

Sam menambahkan adapun barang buktu yang diamankan berupa 1 (satu) unit Speed Boat warna abu-abu bermesin tempel merk Yamaha 3 X 200 PK.

“Pasal yang dilanggar adalah Pasal 120 ayat (1), undang-undang Republik Indonesia nomor 6 Tahun 2011 tentang keimigrasian jo pasal 55 ayat (1) jo pasal 56 KUHP. Pasal 219 ayat (1) jo pasal 323 ayat (1) Undang-undang Republik Indonesia nomor 17 Tahun tentang Pelayaran,” ujarnya.

 
Humas Polda Kepri
Editor : Roni Rumahorbo

Roni Rumahorbo

Recent Posts

RevComm Tunjuk Hargunadi Soemantri sebagai Country Manager Indonesia

Jakarta, 14 Januari 2026 — RevComm Inc., perusahaan asal Jepang penyedia solusi AI Voice Analytics, MiiTel, resmi menunjuk Hargunadi…

1 jam ago

Menelusuri Tambang Pasir Darat Ilegal dan Cut and Fill di Batam (1)

BATAM - Penambangan pasir darat ilegal dan Cut and Fill(penggalian dan penimbunan untuk meratakan  permukaan…

1 jam ago

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

9 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

13 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

15 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

22 jam ago

This website uses cookies.