KARIMUN – swarakepri.com : Ketua Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Karimun HM Taufiq meminta Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) agar tidak memberikan izin kepada pemasang reklame yang berbau pornografi.
Hal itu dikatakan terkait adanya aduan masyarakat tentang beberapa spanduk yang tidak mendidik dan sangat vulgar.
“Kita minta pemasang spanduk lebih mendidik lah, jangan memajang gambar atau hal yang fulgar dan dapat merusak akhlaq. Kita ini punya empat azam salah satunya peningkatan iman dan taqwa, percuma ada azam itu kalau hal-hal berbau pornografi tetap dipajang,” ujar politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini, Kamis (23/4).
Taufiq juga meminta agar Dispenda lebih selektif lagi dan jangan hanya mengharapkan pendapatan namun mengorbankan moral. Gambar dari spanduk yang dipajang akan mampu mempengaruhi terleih kepada anak-anak pelajar.
“Kita kan negeri berazam, jangan cuma mendapatkan sedikit lalu Dispenda membiarkan pornografi terpampang. Saya mendapatkan informasi dari masyrakat ada spanduk yang berbau pornografi, memang saya belum lihat dimana posisi spanduknya tapi ini sebagai peringatan bagi kita bersama, waspada iklan yang akan merusak moral,” katanya.
Ditegaskannya lagi, Dispenda jangan sampai kecolongan dengan pemasangan iklan dalam bentuk apapun yang berbau porno. Selain itu masyarakat juga perlu mengawasi hal itu agar akhlaq masyarakat tidak dikotori oleh hal-hal yang akan merusak pikiran dan moral.(red/HK)
Dalam upaya mendukung percepatan transisi energi bersih di Indonesia, Thermax, perusahaan solusi energi dan lingkungan…
LINGGA - Konflik lahan di Desa Tinjul, Kabupaten Lingga, akhirnya memasuki babak baru. Kepala Desa…
PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divisi Regional III Palembang bersama Balai Pengelola Kereta Api Ringan…
Suasana penuh kehangatan dan harapan baru mulai terasa. Paskah hadir kembali membawa pesan tentang kasih,…
Pada Maret 2025, Port Academy bekerja sama dengan PT Pamapersada Nusantara menyelenggarakan Diklat Jetty Master…
BINUS @Bandung dengan bangga mengukuhkan Prof. Nugroho Juli Setiadi, S.E., M.M., Ph.D. sebagai Guru Besar…
This website uses cookies.