Categories: BATAM

Dua Petugas Kesehatan Disiagakan di Lokasi Penghitungan Suara

BATAM – Dinas Kesehatan Kota Batam menyiagakan dua petugas kesehatan di lokasi penghitungan suara Pemilu tingkat kecamatan. Kepala Dinas Kesehatan, Didi Kusmarjadi mengatakan petugas diambil dari Puskesmas tiap kecamatan.

“Petugas kita stand by-kan. Minimal dua tiap lokasi. Dari Puskesmas masing-masing kecamatan,” kata Didi saat ditemui di Kantor Walikota Batam, Rabu (24/4/2019).

Bersama petugas juga disiapkan obat-obatan dan vitamin. Petugas yang sedang menghitung perolehan suara bisa mendapatkan tambahan stamina.

“Kita juga cek apabila ada penyakit yang diderita, yang berpotensi sebabkan meninggal mendadak akibat kelelahan. Seperti sakit jantung, hipertensi,” sebutnya.

Sedangkan untuk ambulans, menurut Didi, tidak disiagakan di tempat penghitungan suara. Karena unit ambulans milik Dinas Kesehatan terbatas jumlahnya.

“Tapi jaringan Puskesmas kita kuat. Jadi nanti kalau ada kasus emergency (kegawatdarudatan), bisa kita koordinasikan ke Puskesmas terdekat,” tutur Didi.

Menurutnya sejauh ini tidak ada kasus kematian pada penyelenggara Pemilu di Batam. Dan semoga semua dalam kondisi baik sampai proses selesai.

Proses penghitungan suara hasil Pemilu serentak 2019 tingkat kecamatan sudah dimulai Jumat (19/4), dua hari pascapemungutan suara. Penghitungan suara dimulai dengan pleno tingkat panitia pemungutan suara (PPS) kelurahan di masing-masing kecamatan. Lalu dilanjutkan rekapitulasi tingkat kecamatan. Komisi Pemilihan Umum (KPU) memberi batas waktu hingga 5 Mei untuk penyelesaian pleno rekapitulasi di tingkat kecamatan.

 

 

 

 

 

 

 

Sumber : Humas Pemko Batam

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Bangkit dari Dementia, Edwin Anderson Kini Jadi Fullstack Developer Gaji Ratusan Dollar!

Edwin didiagnosis demensia saat masih muda. Kondisi itu membuatnya kesulitan berpikir jernih dan berkonsentrasi. Bukan…

35 menit ago

Pantai Jang Jadi Saksi, Bupati Lingga Rancang Masa Depan Ekonomi Daerah

LINGGA – Suasana pagi di Pantai Jang, Dabo Singkep, tampak lebih hangat dari biasanya. Bukan…

50 menit ago

Gelar Pelatihan POIPPU Online, Energy Academy wujudkan Industri Bersih dan Ramah Lingkungan

Sebagai upaya nyata dalam mendorong terciptanya industri yang lebih bertanggung jawab terhadap lingkungan, Energy Academy…

2 jam ago

Kedubes India dan Indoindians Siap Gelar ASEAN-India Spring Bazaar 2025 di Jakarta: Perayaan Budaya, Seni, dan Persahabatan Regional

Dalam semangat mempererat hubungan persahabatan dan kerja sama antara negara-negara Asia Tenggara dan India, Kedutaan…

5 jam ago

10 Alasan Mengapa Harus Berbelanja Online Sepeda & Aksesoris di Rodalink

Berbelanja sepeda dan aksesoris secara online semakin menjadi pilihan utama bagi banyak orang. Namun, memilih…

6 jam ago

Peran Teknologi AV dalam Manajemen Krisis dan Kolaborasi: Meningkatkan Strategi Komunikasi dan Respons

Artikel "The Role of AV Technology in Crisis Management and Collaboration" oleh Melvin Halpito, Managing…

6 jam ago

This website uses cookies.