BATAM – Duta Besar (Dubes) Republik Indonesia untuk Republik Rakyat China dan Mongolia, Djauhari Oratmangun melakukan kunjungan kerja ke Kantor Badan Pengusahaan (BP) Batam, Selasa (06/08/2019) siang.
Dalam kunjungan tersebut, Djauhari menggandeng investor dari China yakni SEPCOIII Electric Power Construction Co., Ltd. dan juga Qingdao Zhongwang Real Estate Co., Ltd.
“Hubungan kita dengan China sedang bagus-bagusnya, nilai perdanggan Indonesia dengan China pada tahun lalu hampir US$ 73 Miliar,” kata Djauhari di Gedung Marketing Centre BP Batam.
Ia juga menambahkan, akan membawa ke-dua investor tersebut untuk bertemu langsung dengan pihak-pihak terkait setelah selesai berkunjung dari Kantor BP Batam ini.
“Sekarang mereka sudah datang di sini. Setelah dari sini, saya berencana membawa mereka untuk bertemu langsung dengan pihak-pihak terkait, dan mudahan mereka ini berjodoh ya,” ujar Djauhari.
Hal ini bukan kali pertama bagi SEPCOIII berinvestasi di Indonesia, sebelumnya perusahaan asal Tiongkok ini sudah berinvestasi di tiga daerah lain di Indonesia.
Sebelumnya diketahui Djauhari telah melakukan pertemuan dengan kedua investor ini di Beijing, dan mereka tertarik untuk berinvestasi di Batam.
Penulis : Ivan
Editor : Rumbo
Dalam perhelatan Konferensi Perubahan Iklim Dunia COP30, MIND ID Group menegaskan bahwa masa depan industri…
Komite Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) PT KAI Daop 1 Jakarta kembali menyalurkan bantuan…
PT Kereta Api Indonesia (Persero) mulai menerapkan aturan baru bagi pelanggan yang membawa power bank…
BATAM – Sebanyak 694 berisi limbah elektronik(e-waste) dari Amerika Serikat sudah masuk di Pelabuhan Batu…
Tanggal 12 September 2025, SMA & SMK Yapenda menggelar acara “Storytelling Techniques to Make Your…
PT Kereta Api Indonesia (Persero) menetapkan kesiapan penuh menghadapi Masa Angkutan Natal 2025 dan Tahun…
This website uses cookies.