Categories: BATAMBP BATAM

Dukung Pengembangan Pulau Rempang, BP Batam Periksa Detail Jembatan 2 Barelang

BATAM – BP Batam akan memeriksa detail Jembatan 2 Barelang dalam rangka mendukung kelancaran pengembangan Pulau Rempang dan Galang sebagai Kawasan Ekonomi Baru.

Kepala Biro Humas Promosi dan Protokol BP Batam, Ariastuty Sirait menuturkan, pemeriksaan ini bertujuan untuk memastikan bahwa jembatan tersebut tetap aman dan mampu menanggung beban lalu lintas yang terus meningkat selama pengembangan berlangsung.

“Selama pengerjaan, BP Batam akan melakukan _loading test_ atau pengujian beban pada Jembatan 2 Barelang tanggal 3 dan 4 Desember 2024 nanti,” ujar Ariastuty, Jumat (29/11/2024).

Selama pelaksanaan pekerjaan, lanjut Ariastuty, pihaknya pun akan menutup lalu lintas secara berkala dengan _window time_ kurang lebih 15 menit tiap kali pengujian.

“BP Batam pun menyampaikan permohonan maaf apabila nantinya pekerjaan ini sedikit mengganggu kelancaran lalu lintas di Jembatan 2,” pesannya.

Di samping itu, Ariastuty menyampaikan jika BP Batam bertekad untuk menuntaskan rencana pengembangan Kawasan Rempang sebagai mesin ekonomi baru Indonesia.

Dengan harapan, Batam dapat menjadi salah satu destinasi unggulan investasi di tanah air.

“Pada prinsipnya, BP Batam terus berupaya untuk merealisasikan PSN Rempang Eco-City agar mampu memberikan dampak signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi daerah. Oleh sebab itu, sarana dan prasarana pendukungnya pun harus kami maksimalkan,” pungkasnya./Humas BP Batam 

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Pemesanan Tiket Kereta Api Bisa Dilakukan Lebih Dekat dengan Jadwal Keberangkatan

Palembang, 11 Juli 2025 - PT Kereta Api Indonesia (Persero) mulai tanggal 10 Juli 2025…

3 jam ago

Bangun Benteng Hijau, PT Hino Finance Indonesia Tanam Ribuan Mangrove di Wonorejo, Surabaya

Dalam rangka memperkuat komitmen terhadap keberlanjutan lingkungan, PT Hino Finance Indonesia berkolaborasi dengan LindungiHutan dalam…

6 jam ago

BRI Manajemen Investasi Sabet Dua Penghargaan Best Asset Manager dari Alpha Southeast Asia 2025

PT BRI Manajemen Investasi (BRI-MI) kembali mencatatkan prestasi membanggakan di tingkat regional. Dalam ajang Alpha…

7 jam ago

REA Berdayakan Lebih dari 600 Petani Swadaya di Kalimantan Timur untuk Kepatuhan EUDR dan Sertifikasi RSPO dengan Dukungan Teknis dari KOLTIVA

REA menjalankan program SHINES untuk mendukung lebih dari 600 petani swadaya di Kutai, Kalimantan Timur,…

7 jam ago

ANTAM Raih Apresiasi ICDX Berkat Komitmen Energi Bersih di UBPP Logam Mulia

PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) atau ANTAM memperoleh apresiasi dari Indonesia Commodity & Derivatives Exchange…

7 jam ago

Qi An Xin Mendalami Taktik APT ‘NightEagle’

Pada Pameran Keamanan Siber Pertahanan Internasional "CYDES 2025", perusahaan keamanan siber Qi An Xin untuk pertama…

8 jam ago

This website uses cookies.