LINGGA-Pengurus Cabang PGRI Kecamatan Lingga mengadakan Konferensi ke-IV dalam rangka pemilihan ketua beserta pengurus.
Firdaus akhirnya terpilih sebagai Ketua PGRI Kecamatan Lingga, Kabupaten Lingga periode tahun 2020-2025.
Konferensi yang dilaksanakan di gedung pertemuan SMA Negeri 1 Lingga beberapa waktu lalu. Dimana pemilihan kepengurusan PGRI dilakukan secara voting. Kegiatan juga dilakukan dengan menerapkan Protokol Kesehatan Covid-19.
“Sebenarnya bukan ambisi saya untuk menjadi ketua, tapi karena sudah diberikan amanah oleh kawan-kawan di kepengurusan PGRI ini, saya siap berkerja sebaik mungkin,” kata Firdaus, Selasa (22/12/2020)
Menurut dia, sebagai organisasi besar yang merangkum anggota berlatar belakang guru. Tentunya PGRI adalah wadah dalam menampung bahkan menyelesaikan segala hal baik permasalahan maupun aspirasi para guru.
Terkait hal ini, Firdaus mengatakan akan berusaha berkerja sebagai mungkin terutama menanggapi aspirasi guru-guru khususnya di Kecamatan Lingga. Namun begitu, berjalannya mesin organisasi adalah bersatunya para pengurus untuk bersama-sama bahu membahu membangun organisasi.
“Insya Allah amanah ini saya akan junjung tinggi untuk organisasi, namun demikian saya tetap mengharapkan bantuan dan kerjasamanya dalam mengembang jalannya organisasi ini dengan baik sesuai dengan harapan kita semua,” bebernya
Sementara ini belum ada pekerjaan rumah yang krusial yang harus diselesaikan dari pengurus lama. Namun demikian, pihaknya akan berusaha membawa PGRI kecamatan Lingga bisa berdaya saing.
“Karena itu saya mengajak kepada seluruh pengurus untuk bekerja sama dalam menjalankan organisasi ini,” harap dia.
Selain itu pihaknya juga membagikan 72 paket sembako yang diserahkan kepada siswa-siswi yang kurang mampu di Kecamatan Lingga.
Puluhan pekat sembako merupakan hasil swadaya yang dilakukan para kepala sekolah dan guru di Kecamatan Lingga.
“Tujuan kami membagi paket sembako ini, masih berkaitan dengan dampak dari pandemi covid-19 ini. Mudah-mudahan sembako yang kami bagikan dapat membantu khususnya para siswa yang kami berikan,” tutupnya.
Ruslan(r)