Categories: BATAMPEMKO BATAM

Gerak Cepat, Rudi Tinjau Langsung Beberapa Titik Banjir di Batam

BATAM – Wali Kota Batam Muhammad Rudi berkeliling meninjau banjir yang terjadi di Kota Batam. Peninjauan dilakukan sejak Sabtu (1/12) malam. Gerak cepat tersebut sebagai dasar pengambilan keputusan guna menyelesaikan persoalan yang terjadi di lapangan.

Setelah melihat langsung keadaan, pada malam tersebut juga, Rudi langsung memimpin rapat untuk mengerucutkan solusi yang akan diambil ada setiap titik yang banjir.

Tidak berhenti, pada hari ini, Minggu (2/1) Rudi kembali berkeliling. Salah satunya kembali menyambangi titik banjir di Perumahan Cipta Asri 3, Sagulung. Bersepakat dengan pihak-pihak terkait seperti RT/RW dan pemilik lahan, akhirnya diambil sejumlah keputusan.

“Kita selesaikan permasalahan awal terlebih dahulu,” ucap Rudi.

Di lokasi ini, keputusan yang diambil diantaranya menambah ruang aliran air ke gorong-gorong dengan membangun drainase. Kemudian membersihkan aliran air, termasuk gorong-gorong. Lalu di muara pembuangan air akan dilebarkan.

“Pengerjaan akan langsung dimulai hari ini dan secepatnya harus diselesaikan,” katanya.

Ketua RT setempat, Hendri maupun Plt Ketua RW Aditya menyampaikan terimakasih kepada Walikota atas gerak cepatnya melihat langsung serta menghadirkan solusi bagi persoalan masyarakat.

“Pak wali sejak malam turun, ini keseriusan yang nyata. Kami berharap setelah muara parit dinormalisasi, kita akan aman dari banjir,” ucap Hendri.

Setelah dari Perumahan Cipta Asri 3, Rudi bersama rombongan lantas mengecek drainase di sekitar Rumah Sakit Aini Batu Aji. Meluapnya drainase menjadi menyebab banjir, seperti di perumahan Kodim Batu Aji.

Rencananya drainase tersebut akan diperlebar. Sebelum keputusan ini diambil, akan ada pertemuan dengan pihak-pihak terkait terlebih dahulu.

Tidak hanya sejumlah lokasi yang disambangi langsung Rudi, titik-titik banjir lain juga akan menjadi perhatian pemerintah./MC Pemko Batam

Redaksi

Recent Posts

Perkuat Sinergi Bisnis, KAI Services dan PT Alihdaya Nusantara Solusi Raya Tandatangani Nota Kesepahaman

Dalam rangka meningkatkan dan mengembangkan pelayanan alih daya yang professional dan memiliki standar operasional yang…

5 jam ago

Lebih dari Sekadar Jual-Beli Alat Tulis, Tokojadi Buka Ruang Promosi Gratis Bagi Pelanggan

Melanjutkan semangat tahun akselerasi yang didasari nilai integritas, Tokojadi kembali meluncurkan inisiatif baru yang berfokus…

15 jam ago

RevComm Tunjuk Hargunadi Soemantri sebagai Country Manager Indonesia

Jakarta, 14 Januari 2026 — RevComm Inc., perusahaan asal Jepang penyedia solusi AI Voice Analytics, MiiTel, resmi menunjuk Hargunadi…

18 jam ago

Menelusuri Tambang Pasir Darat Ilegal dan Cut and Fill di Batam (1)

BATAM - Penambangan pasir darat ilegal dan Cut and Fill(penggalian dan penimbunan untuk meratakan  permukaan…

18 jam ago

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

1 hari ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

1 hari ago

This website uses cookies.