KEPRI – Masyarakat patut bersyukur, sebab keseriusan Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau menggencarkan vaksinasi mendapat dukungan dari seluruh komponen daerah. Yang terbaru adalah Lantamal IV Tanjungpinang bekerjasama dengan RSAL Dr. Midiyato Suratani Tanjungpinang menggagas program “Serbuan Vaksinasi bagi Masyarakat Pesisir”.
Program ini menambah panjang inisiatif komponen daerah untuk vaksinasi masyarakat Kepri yang sudah dilakukan sebelumnya oleh Polda Kepri, Kejati Kepri, dan Korem/033 WP. Hal yang menunjukkan kekompakan Forkompinda Kepri menuntaskan pandemi di daerah ini.
Gubernur Kepri, Ansar Ahmad meninjau vaksinasi di Kantor Kejati Kepri, langsung menuju Kampung Bugis di Senggarang untuk melihat langsung kegiatan vaksinasi oleh jajaran Lantamal IV, Kamis(5/8/2021) pagi.
Dengan didampingi Wakil Danlantamal IV Tanjungpinang, Kolonel Marinir Andi Rahmat, Gubernur Ansar mengatakan ini merupakan inisiatif yang sangat bagus karena menyasar masyarakat pesisir. Sebagai daerah kepulauan, sebagian besar penduduk Kepri memang tinggal di kawasan pesisir.
“Masyarakat pesisir mungkin punya akses terbatas kalau harus ke kota untuk divaksin, jadi kita yang harus jemput bola untuk mereka. Saya lihat antusiasme warga Kampung Bugis sudah luar biasa,” ujar Gubernur Ansar.
Gubernur Ansar menegaskan jika seluruh masyarakat Kepri mempunyai hak yang sama terhadap vaksinasi. Baik masyarakat yang tinggal di perkotaan maupun di kawasan pesisir. Karena itu dirinya terus mengajak komponen daerah yang mempunyai kemampuan menyisir pulau-pulau untuk bergerak cepat memvaksin masyarakat tersebut.
“Semuanya harus ikut bergerak, kita sama-sama membantu mempermudah akses masyarakat dimana pun mereka berada,” tuturnya.
Dijelaskan oleh Kolonel Andi Rahmat, kampung Bugis merupakan kampung Bahari Nusantara yang dibina langsung oleh Lantamal IV Tanjungpinang. Program vaksinasi untuk masyarakat pesisir ini sudah dilakukan dua kali di Kampung Bugis dan sejauh ini tidak ada penolakan sama sekali bagi masyarakat terhadap vaksin. Pada vaksinasi hari ini, telah dialokasikan sebanyak 500 dosis vaksin bagi warga Kampung Bugis.
Andi juga menjelaskan selain Kampung Bugis, Lantamal IV juga melakukan vaksinasi di pulau-pulau terluar di Kabupaten Bintan. Selanjutnya Lantamal IV akan terus menjangkau kawasan-kawasan pesisir lainnya di Kepulauan Riau./Humas Pemprov Kepri