Categories: Lingga

Gudang Minyak di Tanjung Irat Ludes Terbakar

LINGGA – Gudang minyak milik Muhammad Afian alias Aling(38) di Dusun I Cukas Desa Tanjung Irat, Kecamatan Singkep Barat, Kabupaten Lingga ludes terbakar, Kamis(7/2/2019) sekitar pukul 9.30 WIB.

Informasi yang dihimpun dilapangan, kebakaran bermula saat Aling (pemilik gudang minyak) memindahkan minyak dari drum ke dirjen yang kosong dengan menggunakan mesin robin sebagai alat sedot minyaknya.

Namun saat mesin robin di hidupkan timbul percikan api dari knalpot mesin robin hingga menyambar minyak yang berdekatan di dalam gudang hingga menimbulkan api dan seketika membesar.

Aling berusaha mematikan api namun tidak bisa hingga tubuhnya ikut terbakar. Aling kemudian keluar dan meminta bantuan warga.

Kepala Desa Tanjung Irat, Darwan mengatakan, kobaran api berhasil dipadamkan warga dengan menggunakan alat seadanya, namun gudang milik Aling sudah rata dilalap api.

“Aling dilarikan ke RSUD Dabo untuk mendapat perawatan medis,” ujar Darwan.

Dikatakan bahwa gudang minyak milik Aling menyimpan bahan bakar minyak bensin dan solar untuk kebutuhan warga Desa Tanjung Irat.

“Stok bahan bakar minyaknya kurang lebih 30 drum, semua stok bahan bakar minyak ini rata dengan tanah bersama gudang minyak di lalap api,”jelasnya.

Sementara itu Direktur RSUD Dabo, Dr. Asri Wijaya mengatakan, Aling mengalami luka bakar pada kaki kiri kanan, lengan kanan dan leher serta bias pada muka.

“Didalam istilah medis luka bakarnya dalam katagori derajat dua atau dengan persentase 61 persen dari tubuh, namun dari luka bakar tersebut tidak ada yang hingga menyentuh pada organ vital dari tubuh korban,” ujarnya.

“Luka bakarnya hanya pada kulit luar saja, namun begitu saat ini sedang ditangani pihak medis RSUD Dabo Singkep, dan akan melihat dari hasil medis guna mengambil langkah-langkah selanjutnya,”pungkasnya.

 

Penulis : Ruslan

Editor   : Rudiarjo Pangaribuan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Cara Merawat Kompor Tanam Gas: Tips Agar Awet, Aman, dan Tetap Elegan

Inilah beberapa cara merawat kompor tanam gas agar awet, aman, dan tetap elegan. Dengan rutin…

5 jam ago

BRI KCP Kalisari dan Kecamatan Pasar Rebo Dorong UMKM Naik Kelas Lewat Pemanfaatan AI

Jakarta Timur – Sebagai bentuk komitmen dalam mendukung pemberdayaan dan pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan…

7 jam ago

Tanam 16.000 Bibit Mangrove, PT Pelindo Solusi Logistik Perkuat Ekosistem Blue Carbon untuk Mitigasi Perubahan Iklim

PT Pelindo Solusi Logistik (“SPSL”) sebagai subholding BUMN Kepelabuhanan Pelindo mempertegas komitmennya mendukung upaya global…

7 jam ago

WSBP Perkuat Governance, Risk Management, & Compliance untuk Capai Kinerja Berkelanjutan

PT Waskita Beton Precast Tbk (kode saham: WSBP) percaya bahwa penguatan penerapan Tata Kelola, Manajemen…

7 jam ago

Mengapa Biaya Pernikahan Sering Melewati Anggaran dan Bagaimana Mengatasinya

Pernikahan sering kali dianggap sebagai momen paling berharga dalam hidup seseorang. Ia bukan hanya tentang…

7 jam ago

BTC Berpeluang 50% Tembus US$140K Bulan Ini, Model Historis Beri Clue

Bitcoin (BTC) kembali menjadi sorotan utama di pasar aset digital setelah seorang ekonom, Timothy Peterson, merilis…

17 jam ago

This website uses cookies.