Categories: KEPRI

Hadiri Pesta Syukuran Pomparan Borsak Sirumoggur di Batam, Ini Harapan Ansar

KEPRI – Kemajemukan masyarakat di Provinsi Kepulauan Riau merupakan aset berharga guna menggesa pembangunan di Kepri. Kekompakan dalam keberagaman masyarakat Kepri harus selalu dijaga demi terciptanya Kepulauan Riau yang aman, damai, dan sejahtera. Hal tersebut disampaikan Gubernur Kepulauan Riau Ansar Ahmad saat menghadiri Pesta Syukuran Ulang Tahun Ke-27 Pomparan Borsak Sirumoggur Boru Bere Ibere di Sei Beduk, Batam, Sabtu 30 Juli 2022.

Gubernur Ansar dalam syukuran tersebut mengucapkan harapan agar Pomparan Borsak Sirumoggur Boru Bere Ibere terus membangun kebersamaan sebagai perekat persatuan dan kesatuan bangsa.

Masyarakat Provinsi Kepulauan Riau termasuk masyarakat majemuk yang memiliki berbagai latar belakang budaya dan agama. Provinsi Kepulauan Riau yang merupakan wilayah kepulauan menjadi tempat persinggahan dan perantauan berbagai suku bangsa hingga mendapat julukan sebagai miniaturnya Indonesia.

Meskipun dengan keberagaman suku, adat, budaya dan agama yang ada di Provinsi Kepulauan Riau, namun masyarakatnya dapat tetap hidup berdampingan, saling menghargai dan menjunjung nilai toleransi. Hal ini lah yang membawa Provinsi Kepulauan Riau memperoleh Indeks Kerukunan Umat Beragama peringkat pertama se-Sumatera dan peringkat ke-9 di Indonesia dengan nilai 76,20 persen pada tahun 2021.

“Pencapaian itu merupakan bukti jika masyarakat Kepri bisa hidup berdampingan dengan banyak latar belakang yang berbeda, ini menjadi modal kita untuk membuat Kepri aman, tenteram, dan damai,” ujar Ansar.

Page: 1 2

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Pembalut Malam, Tidur Nyenyak saat Menstruasi

Saat menstruasi, tidur malam yang nyenyak sering kali terganggu karena kekhawatiran akan bocor atau rasa…

46 menit ago

Mau Memecoin Murah? Ini Daftar Token di Bawah $1 yang Sedang Naik Daun!

Memecoin telah menjadi daya tarik tersendiri di dunia kripto, terutama bagi investor muda yang mencari…

2 jam ago

MLV Teknologi Mengundang Talent Terbaik untuk bergabung

MLV Teknologi, solution provider yang bergerak di bidang Audio-Visual dan IT, membuka lowongan untuk berbagai…

6 jam ago

Dinas Penataan Ruang Pemko Semarang Sambangi BP Batam

BATAM - Dinas Penataan Ruang Pemerintah Kota Semarang sambangi Direktorat Infrastruktur Kawasan Badan Pengusahaan Batam…

6 jam ago

SEOCon Forum Bali 2024: Tiket VIP Habis Terjual – Amankan Tiket Anda Sekarang!

SEOCon Forum Bali 2024, konferensi digital marketing terbesar di Asia Tenggara, dengan bangga mengumumkan bahwa…

11 jam ago

This website uses cookies.