BATAM – Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWC NU) Kecamatan Batu Aji dan Kecamatan Sagulung akan selenggarakan Kenduri Harlah NU ke- 103 tahun di Lapangan SP Plaza Batu Aji, Minggu 1 Februari 2026 mendatang.
Sekretaris MWC NU Batu Aji, Sholihul Abidin, menyampaikan bahwa perayaan Kenduri Harlah NU gabungan dua kecamatan ini diharapkan dapat menghadirkan jamaah yang lebih banyak.
“Target kita 10.000 jamaah dapat memeriahkan acara ini. Harlah NU 103 ini kami desin bukan hanya bagi masyarakat nahdliyin saja, namun juga seluruh masyarakat Kota Batam yang telah kami undang untuk ikut hadir dan memeriahkan acara harlah,” ungkap Abidin, Senin1 Februari 2026.
Abidin melanjutkan, penceramah pada Kenduri Harlah ini adalah Gus Muwafiq. Gus Muwafiq sendiri merupakan salah satu tokoh besar NU yang banyak membicarakan nilai-nilai kebangsaan disetiap ceramahnya.
“Ceramah kebangsaan inilah yang ingin kami tonjolkan sebagai bentuk kesadaran berbangsa dan bertanah air Indonesia dalam rangkaian kegiatan Kenduri Harlah NU ke 103 tahun ini yang dihelat oleh Kecamatan Batu AJi dan Sagulung,” terang dia.
Sementara itu, Ketua pelaksana, Ardi, menyampaikan bahwa rangkaian kegiatan Kenduri Harlah NU ke 103 tahun ini akan dimulai dari ziarah pendiri NU Batam, Khotmil Quran dan Doa Arwah, Pawai Budaya, Apel Banser dan terakhir Ceramah Kebangsaan oleh Gus Muwafiq.
“Untuk Khotmil Quran dan Doa Arwah kita selenggarakan di Masjid Sultan Riayatsyah pada Kamis (29/1/2026) malam. Kemudian Pawai Budaya pada Minggu (1/2/2026) pagi yang dimulai dari Masjid Sultan menuju Bundaran Barelang dan finis di lapanga SP Plaza dilanjut dengan upacara yang petugasnya dari PC GP Ansor dan Banser Kota Batam,” terang Ardi.
Sebagai rangkaian acara terakhir atau puncak acara yaitu ceramah kebangsaan yang akan di isi oleh Gus Muwafiq.
“Gus Muwafiq akan mengisi ceramah kebangsaan sebagai puncak acara pada Kenduri Harlah NU ke 103 tahun yaitu pada Minggu 1 Februari 2026 malam di Lapangan SP Plaza,” tutup Ardi./AB


