Categories: NASIONAL

Hentikan Pungli Perizinan, Menpan RB Dorong Perombakan Sistem IT

JAKRTA – Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Asman Abnur mendorong perombakan sistem berbasis teknologi informasi (IT) untuk menghentikan pungutan liar (pungli).

 

“Kita berkomitmen untuk menbersihkan semua perizinan. Tidak boleh ada lagi tarif-tarif di luar tarif resmi. Kemudian kami perbaiki sistemnya. Jadi izin tidak tergantung pada orang tapi pada sistem,” kata Menteri Asman, Jakarta, Jumat (21/10/2016).

 

Dia menekankan tidak boleh lagi ada persentuhan antara pengurus izin dengan pejabat yang memberikan izin karena sudah ada mekanisme sistem dalam jaringan yang sudah berjalan.

 

“Jadi tidak lagi harus menghadap dulu baru keluarkan izin. Jadi semuanya bersentuhan dengan IT. Terbuka. Jadi perombakan sistem berbasis IT,” tuturnya.

 

Menteri Asman Abnur menuturkan selama ini praktik pengurusan perizinan masih bersifat konvensional, yang membuka celah terjadinya pungli.

 

“Itu membuka peluang untuk negosiasi, memperlambat, agar cepat prosesnya harus bayar berapa, itu tidak boleh lagi. Nah nanti dengan sistem itu akan otomatis, proses pengajuan izin bisa dipantau, kapan masuknya, persyaratan apa yang kurang, kemudian kapan selesainya,” ujarnya.

 

Dia menuturkan dengan sistem berbasis IT itu maka proses akan terlihat jelas bahkan tidak akan ada lagi transaksi uang secara fisik yang mana pembayaran akan dilakukan dalam jaringan sehingga memudahkan pemantauan dalam memberantas pungli.

 

“Di situ (sistem dalam jaringan) ada perwakilan bank untuk melakukan pembayaran. Nanti tinggal bawa ke loketnya struk pembayaran, kemudian izinnya bisa diambil,” ujarnya.

 

 

ANTARA

Roni Rumahorbo

Recent Posts

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

4 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

5 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

6 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

13 jam ago

Uji Kompetensi Bahasa Inggris, 32 Tim Peserta Ikuti Yos Sudarso Debating Championship 2024

BATAM - Yos Sudarso Debating Championship 2024 mulai digelar hari ini, Sabtu (21/09/2024). Kepala Sekolah…

13 jam ago

Gugatan HNSI Batam terhadap Kapal MT Arman 114 Diputus N.O

BATAM – Majelis Hakim Pengadilan Negeri Batam menjatuhkan putusan Niet Ontvankelijke Verklraad(N.O) atas gugatan Perbuatan…

13 jam ago

This website uses cookies.