Ini Manfaat Pare untuk Kesehatan Tubuh – SWARAKEPRI.COM
KESEHATAN

Ini Manfaat Pare untuk Kesehatan Tubuh

Rasa pahit memang membuat banyak orang tidak menyukai sayuran, terlebih anak-anak. Padahal banyak sekali manfaat yang bisa Anda dapatkan dengan mengonsumsinya. Salah satu sayuran yang memiliki rasa pahit adalah pare. Mungkin termasuk orang yang menghindari pare saat memilih bahan makanan karena rasaya. Padahal, pare punya segudang manfaat bagi tubuh yang perlu Anda ketahui, seperti:

Makanan untuk diet
Pare adalah pilihan yang baik untuk diet penurunan berat badan. Dalam satu porsi pare hanya memberikan 24 kilo kalori untuk tubuh Anda. Rasa pahit yang dihasilkan pare mungkin membuat Anda akan mencampurnya dengan beberapa jenis makanan lain sebagai pendamping, tapi ingat total asupan kalori yang akan Anda terima pun akan bertambah. Selain rendah kalori, pare juga rendah lemak. Lemak dalam satu porsi pare hanya berkisar 0,2 gram.

Sumber vitamin K
Satu porsi pare dapat memenuhi seluruh kebutuhan harian tubuh akan vitamin K. Vitamin K yang tersedia dalam pare membantu menurunkan risiko perdarahan yang berlebihan, berkontribusi untuk kesehatan tulang, dan merupakan salah satu bahan makanan yang mengandung anti-inflamasi. Selain sebagai sumber vitamin K, pare juga kaya akan serat yang sangat baik untuk tubuh.

Bermanfaat untuk kulit
Jika Anda ingin mendapatkan kulit yang bersinar, ada baiknya Anda memasukan pare ke dalam menu makanan Anda. Pare juga dapat mengobati masalah jerawat, psoriasis dan eksim yang Anda alami. Selain itu pare juga sangat baik bagi kesehatan pembuluh darah, karena tinggi akan kandungan vitamin C.

Membantu mengontrol gula darah
Beberapa penelitian menunjukkan bahwa pare dapat membantu mengontrol kadar gula darah. Senyawa dalam pare dapat mengaktifkan enzim yang dikenal sebagai AMPK, yang membantu mengatur metabolisme glukosa. Kondisi ini membantu penderita diabetes yang mengalami kesulitan dalam mengkonversi glukosa menjadi energi, dan membuat insulin bekerja lebih efektif.

Sumber vitamin A
Satu porsi pare memberikan 28 persen dari total kebutuhan vitamin A harian tubuh. Vitamin A sangat penting untuk menjaga kesehatan selaput lendir dan jaringan lunak lainnya. Vitamin A pada pare juga bermanfaat untuk mencegah rabun senja dan katarak pada mata.

 

 

1HEALTH

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Independen dan Terpercaya

PT SWARA KEPRI MEDIA 2023

To Top