Categories: Lingga

Isdianto Hadiri Pelantikan Penjabat Kepala Desa Persiapan Kabupaten Lingga

LINGGA – Plt Gubernur Kepri H. Isdianto hadiri acara pelantikan penjabat kepala desa persiapan di Kabupaten Lingga yang disejalankan dengan pembagian sembako secara simbolis kepada masyarakat yang terdampak covid-19 dan penyerahan bantuan iuran kartu BPJS kesehatan kepada masyarakat yang tidak mampu di halaman kantor Bupati Lingga, Senin (20/7/2020).

Acara diawali dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan tarian persembahan serta cicipan sekapur sirih oleh Plt Gubernur Kepri.

Kegiatan dilanjutkan dengan pengucapan sumpah janji penjabat kepala desa persiapan mengikuti pembacaan yang dipimpin langsung oleh Bupati Lingga H. Alias Wello.

Selanjutnya rangkaian kegiatan dilaksanakan penandatangan surat keputusan oleh perwakilan penjabat kepala desa persiapan dan penyematan tanda jabatan oleh Bupati kepada kepala penjabat terlantik.

Dikatakan Bupati Lingga, pemekaran-pemekaran desa ini dan pemekaran kelurahan yang juga akan dilaksanakan pada waktu yang akan datang, adalah hari ini ambil 11 Desa pemekaran baru dari 75 desa yang sudah ada, jadi sekarang semuanya berjumlah 86 desa.

“Ini sudah luar biasa lah untuk Kabupaten tinggal yang sama-sama kita cintai ini, jadi tidak gampang mengambil langkah pemekaran, terutama itu pemekaran desa persiapan ini karena ini bukan kerja Bupati saja atau DPRD saja, namun melainkan ini adalah hasil kerja keras kita bersama,” sebut Alias Wello.

Dia menambahkan perlu adanya kesamaan, dan memandang ini penting untuk strategi pengembangan-pengembangan desa dan memberikan pelayanan- pelayanan kepada masyarakat secara keseluruhan.

“Kita harapkan, desa persiapan ini menjadi dwsa Mandiri dan para penjabat yang terlantik dapat bertanggung jawab, bekerja keras dan dapat membangun pontensi yang ada di desa serta dapat melaksanakan pelayan yang baik untuk kesejahteraan masyarakat,” harap Alias Wello.

Selanjutnya acara kemudian dilanjutkan penyerahan bantuan sembako dan penyerahan bantuan iuran kartu BPJS Kesehatan oleh Plt Gubernur Kepri kepada masyarakat yang terdampak covid- 19 dan masyarakat yang kurang mampu.

Diketahui, adapun jumlah sembako yang diserahkan Pemprov Kepri yakni berjumlah 6.337 sembako dan 5.337 bantuan iuran kartu BPJS kesehatan.(Red)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Kedubes India dan Indoindians Siap Gelar ASEAN-India Spring Bazaar 2025 di Jakarta: Perayaan Budaya, Seni, dan Persahabatan Regional

Dalam semangat mempererat hubungan persahabatan dan kerja sama antara negara-negara Asia Tenggara dan India, Kedutaan…

2 jam ago

10 Alasan Mengapa Harus Berbelanja Online Sepeda & Aksesoris di Rodalink

Berbelanja sepeda dan aksesoris secara online semakin menjadi pilihan utama bagi banyak orang. Namun, memilih…

3 jam ago

Peran Teknologi AV dalam Manajemen Krisis dan Kolaborasi: Meningkatkan Strategi Komunikasi dan Respons

Artikel "The Role of AV Technology in Crisis Management and Collaboration" oleh Melvin Halpito, Managing…

4 jam ago

Indonesia International Cat Conference & Exhibition (IICCE) 2025

Dibawah kepemimpinan Danny R. Sultoni sebagai Direktur Penyelenggara dan Dr. M. Munawaroh, MM selaku Ketua…

4 jam ago

Mendesain Ruang untuk Brainstorming Kelompok yang Efektif: Menciptakan Lingkungan yang Mendorong Kreativitas dan Kolaborasi

Artikel "Designing Spaces for Effective Group Brainstorming" oleh Melvin Halpito, Managing Director MLV Teknologi, membahas…

8 jam ago

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

2 hari ago

This website uses cookies.