Jaga Stabilitas Harga Bapok Jelang Nataru, Pemko Batam Gelar Operasi Pasar Murah – SWARAKEPRI.COM
BATAM

Jaga Stabilitas Harga Bapok Jelang Nataru, Pemko Batam Gelar Operasi Pasar Murah

Jaga Stabilitas Harga Bapok Jelang Nataru, Pemko Batam Gelar Operasi Pasar Murah./Foto: Humas Pemko Batam

BATAM – Pemerintah Kota (Pemko) Batam kembali menggelar operasi pasar murah. Sesuai arahan Wali Kota Batam Muhammad Rudi, kegiatan tersebut dilaksanakan guna menjaga kestabilan harga dan ketersediaan barang pokok menjelang Natal 2021 dan Tahun Baru 2022.

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Batam Gustian Riau mengatakan, kegiatan ini merupakan kerjasama dengan Asosiasi Distributor Kota Batam yang beranggotakan sebanyak 58 distributor, Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP), Dinas Kelautan dan Perikanan, Pertamina Persero Kepri serta Bulog.

“Operasi pasar ini diharapkan dapat membantu masyarakat mendapatkan barang kebutuhan pokok dengan harga yang terjangkau,” katanya.

Ia memaparkan, pihaknya menyediakan berbagai komoditi pada operasi pasar murah ini. Seperti Beras, Minyak Goreng, Telur, Gula, Tepung, Daging Ayam dan Daging Sapi, Cabai, Bawang Merah dan Bawang Putih, Sayuran, Buah-buahan, Krimer Kental Manis, Ikan, Olahan Ikan, Mie instan hingga Gas LPG 3 kilogram (kg) dan Bright Gas 5,5 kg.

“Harga jual komoditi dibawah harga distributor yang dijual ke pasar,” ungkap Gustian.

Laman: 1 2

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Independen dan Terpercaya

PT SWARA KEPRI MEDIA 2023

To Top