Categories: BATAM

Jaksa Banding atas Vonis 2 Tahun Penjara Terdakwa Kasus TPPU Judi Online W88

Direktur PT Dias Makmur Sejahtera, Fandias Tan dan rekannya Juni Hendrianto dituntut 4 tahun penjara oleh Jaksa Penuntut Umum(JPU) dalam sidang yang digelar di Pengadilan Negeri Batam. Keduanya. didakwa terlibat dalam tindak pidana pencucian uang hasil perjudian online melalui situs W88

JPU Piter Louw dalam sidang yang dipimpin Ketua Majelis Hakim Vabiannes Stuart Watimenna mengatakan, kedua terdakwa turut mendistribusikan serta mentransmisikan informasi elektronik terkait perjudian secara ilegal.

“Menjatuhkan pidana terhadap terdakwa masing-masing selama empat tahun penjara serta denda Rp4,375 miliar. Jika denda tidak dibayar, maka diganti dengan pidana kurungan selama delapan bulan,” kata JPU Piter Louw dalam sidang, Senin (17/2/2025).

Fandias dan Juni didakwa melanggar Pasal 45 Ayat 2 jo Pasal 27 Ayat 2 Undang-Undang Nomor 19 Tahun 2019 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik, serta Pasal 55 Ayat 1 ke-1 KUHP. Selain itu, mereka juga dinyatakan bersalah menerima dan menampung dana dari transaksi ilegal, sebagaimana diatur dalam Pasal 82 Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2011 tentang Transfer Dana.

Dalam persidangan, JPU mengungkap bahwa PT Dias Makmur Sejahtera melalui Dias Makmur Sejahtera Money Changer, yang bergerak di bidang penukaran uang asing, berperan dalam mengonversi dana perjudian menjadi mata uang crypto USDT (Tether).

Modus operandi yang dijalankan yakni menerima transfer dana dalam bentuk rupiah dari rekening milik Susilo, yang belakangan diketahui sebagai identitas samaran dari Edi Sino alias Jonni. Dana tersebut lalu ditukar ke USDT dan dikirim kembali ke dompet digital Susilo.

Hasil penyelidikan Kepolisian dan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) menunjukkan bahwa kedua terdakwa merupakan bagian dari jaringan judi online internasional. PT Dias Makmur Sejahtera diduga memperoleh keuntungan Rp657 juta dari transaksi yang mencapai lebih dari Rp1 miliar.

Situs judi online W88, yang menjadi sumber dana ilegal ini, dikenal sebagai salah satu platform perjudian terbesar di Asia. Layanan yang ditawarkan meliputi taruhan olahraga, permainan slot, dan lotre dengan transaksi yang difasilitasi melalui transfer bank dan dompet digital./RD

Page: 1 2

Redaksi - SWARAKEPRI

View Comments

Recent Posts

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

1 hari ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

1 hari ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

2 hari ago

Ruas Batang–Semarang Dorong Pengembangan Kawasan Industri di Jawa Tengah

Semarang (14/01) – PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) menegaskan bahwa Jalan Tol Batang–Semarang merupakan salah…

3 hari ago

Kementerian PU Tambah 57 Titik Sumur Bor Pasokan Air Bersih Aceh

Kementerian Pekerjaan Umum (PU) terus bergerak mendukung pemulihan layanan dasar pascabencana di Provinsi Aceh. Fokus…

3 hari ago

Usai Rilis Inflasi AS, Emas Diprediksi Masih Menguat

Usai rilis data inflasi Amerika Serikat, pergerakan harga emas dunia diperkirakan masih berpotensi melanjutkan penguatan…

3 hari ago

This website uses cookies.