BATAM – Da, salah satu Jaksa yang bertugas di Kejaksaan Negeri Karimun melaporkan terdakwa narkoba berinisial Sb ke Polres Karimun terkait dugaan pencemaran nama baik dan pelanggaran Undang-undang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE).
“Saya melaporkan Sb karena telah memberikan statemen yang tidak ada buktinya kepada media online, sehingga saya merasa nama baik saya tercemar dan keluarga saya merasa tertekan secara psikis,” ujar Da kepada swarakepri, Selasa(12/11/2019) malam.
Dia mengaku telah membuat laporan ke Polres Karimun pada tanggal 10 November 2019 lalu.
“Laporan sudah saya berikan pada tanggal 10 November, dan penerima laporan pihak kepolisian juga menunggu laporan saya secara tertulis yang langsung saya tujukan kepada Kasat Reskrim Polres Karimun,”tegasnya.
Baca Juga : Jaksa DA Klarifikasi Tudingan Terdakwa Narkoba di Karimun
Jaksa Da berharap pihak Kepolisian bisa segera menindaklanjuti laporannya tersebut.
“Harapan saya laporan ini segera ditindaklanjuti oleh pihak Kepolisian,”ujarnya.
“Saya juga berharap pihak Kepolisian segera mendapatkan kebenaran dan bukti bahwa telah terjadi berita hoax yang mengakibatkan nama baik saya tercemar,”pungkasnya.
Sebelumnya Jaksa Da mengklarifikasi tudingan seorang terdakwa kasus narkoba berinisial Sb yang mengaku dimintai uang untuk meringankan tuntutan hukuman. Jaksa Da membantah pernyataan terdakwa Sb seperti diberitakan oleh sejumlah media yang ada.
“Pernyataan Sb itu tidak benar semua,”tegasnya kepada swarakepri, Minggu(10/11/2019) malam.
Da membantah pernyataan Sb yang menyebutkan permintaan uang disampaikan melalui perantara yang juga tahanan rutan kasus narkoba.
“Tidak ada, bahkan sampai sekarang saya tidak tahu siapa yang dimaksudkan dengan Sb itu,” bebernya.
(Hasian Sinaga)
BATAM - Kepala BP Batam sekaligus Wali Kota Batam, H. Muhammad Rudi mengajak seluruh elemen…
Dogecoin (DOGE), koin meme paling populer, saat ini diperdagangkan di bawah $1. Namun, sejumlah analis…
SIP trunk adalah sebuah inovasi dan solusi bagi bisnis yang membutuhkan peneleponan dengan frekuensi yang…
Saat menstruasi, tidur malam yang nyenyak sering kali terganggu karena kekhawatiran akan bocor atau rasa…
Memecoin telah menjadi daya tarik tersendiri di dunia kripto, terutama bagi investor muda yang mencari…
MLV Teknologi, solution provider yang bergerak di bidang Audio-Visual dan IT, membuka lowongan untuk berbagai…
This website uses cookies.