Categories: BATAMPEMKO BATAM

Jefridin Pimpin Sertijab Kepala Puskesmas Tanjung Buntung

BATAM – Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Batam Jefridin Hamid memimpin Serah Terima Jabatan Kepala Puskesmas Tanjung Buntung di Hotel Golden View Bengkong, Jumat (15/10/2021) siang.

Sertijab ini dilakukan sesuai arahan dari Wali Kota Batam Muhammad Rudi agar masyarakat dapat dengan cepat mendapatkan pelayanan sebaik mungkin.

“Yang ingin disampaikan dan pesan beliau (Wali Kota Batam Muhammad Rudi), pergantian pejabat adalah hal yang biasa. Dan, pembuktian bahwa kita selalu berusaha memberikan pelayanan yang baik dan cepat kepada masyarakat,” kata Jefridin.

Ia menyampaikan terima kasih kepada Ka. UPT Puskesmas Tanjung Buntung yang lama, dr. Suryati dan mengucapkan selamat bertugas kepada Pra Reda Gusti, SKM serta mengingatkan untuk segera melaksanakan tugas dengan sebaik mungkin.

“Terkait kekurangan selama ini mohon dengan segera diperbaiki,” harapnya.

Ia mengatakan, dalam Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara (ASN) pada pasal 10 dan pasal 11, tugas ASN diantaranya adalah melaksanakan kebijakan publik dan melayani masyarakat.

“Kita ASN ini ditinggikan seranting dan didahulukan selangkah untuk mengatur negara ini dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Kehadiran negara tergantung kehadiran kita sesuai dengan tupoksi masing-masing,” imbuhnya.

Bukan lagi rahasia umum, bahwa peran tenaga medis sangat penting terkait penanganan Covid-19. Untuk hal ini, Jefridin menyampaikan rasa terimakasih. Di sisi lain, Jefridin mengimbau agar kekurangan dalam pelaksanaan pelayanan masyarakat dapat segera dievaluasi, diperbaiki dan dilaksanakan sesuai ketentuan, SOP dan SPM yang ada.

“Tidak ada manusia yang sempurna, maka setiap kekhilafan dan kesalahan yang ada jadikan pelajaran dan harus dibenahi,” pungkasnya./MC Pemko Batam

Redaksi

Recent Posts

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

56 menit ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

2 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

8 jam ago

Uji Kompetensi Bahasa Inggris, 32 Tim Peserta Ikuti Yos Sudarso Debating Championship 2024

BATAM - Yos Sudarso Debating Championship 2024 mulai digelar hari ini, Sabtu (21/09/2024). Kepala Sekolah…

8 jam ago

Gugatan HNSI Batam terhadap Kapal MT Arman 114 Diputus N.O

BATAM – Majelis Hakim Pengadilan Negeri Batam menjatuhkan putusan Niet Ontvankelijke Verklraad(N.O) atas gugatan Perbuatan…

9 jam ago

Inovasi Pengembangan Infrastruktur, BP Batam Dianugerahi Awarding tvOne

BATAM - Badan Pengusahaan Batam (BP Batam) mendapatkan Penghargaan Inovasi Pengembangan Infrastruktur dalam Malam Penganugerahan…

9 jam ago

This website uses cookies.