Categories: BATAMPEMKO BATAM

Jefridin Pimpin Sertijab Kepala Puskesmas Tanjung Buntung

BATAM – Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Batam Jefridin Hamid memimpin Serah Terima Jabatan Kepala Puskesmas Tanjung Buntung di Hotel Golden View Bengkong, Jumat (15/10/2021) siang.

Sertijab ini dilakukan sesuai arahan dari Wali Kota Batam Muhammad Rudi agar masyarakat dapat dengan cepat mendapatkan pelayanan sebaik mungkin.

“Yang ingin disampaikan dan pesan beliau (Wali Kota Batam Muhammad Rudi), pergantian pejabat adalah hal yang biasa. Dan, pembuktian bahwa kita selalu berusaha memberikan pelayanan yang baik dan cepat kepada masyarakat,” kata Jefridin.

Ia menyampaikan terima kasih kepada Ka. UPT Puskesmas Tanjung Buntung yang lama, dr. Suryati dan mengucapkan selamat bertugas kepada Pra Reda Gusti, SKM serta mengingatkan untuk segera melaksanakan tugas dengan sebaik mungkin.

“Terkait kekurangan selama ini mohon dengan segera diperbaiki,” harapnya.

Ia mengatakan, dalam Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara (ASN) pada pasal 10 dan pasal 11, tugas ASN diantaranya adalah melaksanakan kebijakan publik dan melayani masyarakat.

“Kita ASN ini ditinggikan seranting dan didahulukan selangkah untuk mengatur negara ini dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Kehadiran negara tergantung kehadiran kita sesuai dengan tupoksi masing-masing,” imbuhnya.

Bukan lagi rahasia umum, bahwa peran tenaga medis sangat penting terkait penanganan Covid-19. Untuk hal ini, Jefridin menyampaikan rasa terimakasih. Di sisi lain, Jefridin mengimbau agar kekurangan dalam pelaksanaan pelayanan masyarakat dapat segera dievaluasi, diperbaiki dan dilaksanakan sesuai ketentuan, SOP dan SPM yang ada.

“Tidak ada manusia yang sempurna, maka setiap kekhilafan dan kesalahan yang ada jadikan pelajaran dan harus dibenahi,” pungkasnya./MC Pemko Batam

Redaksi

Recent Posts

Adukan Soal Dugaan Pemalsuan SK, Kadin Batam Serahkan Bukti ke Polisi

BATAM - Pengurus Kamar Dagang dan Industri(Kadin) Kota Batam menyerahkan berkas berisi bukti-bukti ke pihak…

6 menit ago

Langkah Kecil Anak Muda Menuju Finansial Aman di Masa Depan

Di tengah derasnya arus gaya hidup digital dan tren konsumtif, banyak anak muda kini mulai…

20 menit ago

KAI Divre III Palembang Salurkan CSR TW III, Fokus Pengembangan Prasarana Umum dan Pendidikan

Dalam rangka wujud nyata kepedulian sosial terhadap masyarakat di sekitar wilayah operasionalnya, PT Kereta Api…

24 menit ago

BRI Region 6/Jakarta 1 Gelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan 2025

Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Tahun 2025, BRI Region 6/Jakarta 1 melaksanakan upacara bendera yang…

29 menit ago

Kinerja Metland Solid, Metland Cikarang dan Metland Cibitung Menjadi Andalan

PT Metropolitan Land Tbk (Metland) mencatat Marketing sales hingga September 2025 tercatat sebesar Rp1,345 triliun…

34 menit ago

DJI Luncurkan Zenmuse L3, Sistem Survei Drone LiDAR Jarak Jauh Pertama dari DJI

DJI, pemimpin global dalam teknologi drone dan dan pencitraan udara, resmi meluncurkan DJI Zenmuse L3,…

42 menit ago

This website uses cookies.