Categories: BATAM

Jelang Idul Adha, KP2K Batam : Beli Hewan Kurban Berlabel SL Supaya Terjamin

BATAM – Sepekan menjelang Hari Raya Idul Adha 1437 Hijriah, Dinas Kelautan, Perikanan, Pertanian dan Kehutanan (KP2K) Kota Batam telah memberikan label Sudah Layak (SL) bagi Hewan Kurban yang ada.

 

Hal ini dikatakan Kabid Peternakan KP2K Batam, Sri Yunelli kepada Swarakepri.com diruang kerjanya, Selasa (6/9/2016).

 

“Dinas KP2K sudah melakukan pengawasan untuk hewan-hewan kurban yang ada di wilayah kota Batam,” jelasnya.

 

Dia mengatakan hingga saat ini seluruh titik setiap kecamatan di kota Batam belum ditemukan penyakit-penyakit berbahaya pada hewan kurban.

 

“Seluruh titik kecamatan di Batam sudah kita kunjungi, sampai saat ini belum kita temukan penyakit-penyakit yang kira-kira berbahaya untuk hewan kurban,” terangnya.

 

Ditambahkan, Dinas KP2K juga telah memasang label SL (Sudah Layak) di kandang-kandang tempat penjualan hewan kurban yang ada.

 

“Kita tempel SL, dengan label SL tersebut artinya kita sudah melakukan pemeriksaan di kandang-kandang dan sudah di bawah pengawasan KP2K,” ucapnya.

 

Dijelaskan, Asosiasi Pedagang Hewan Ternak (APHTB) Batam yang berada di bawah naungan Dinas KP2K memiliki sentra-sentra pembelian hewan kurban tersendiri yang didatangkan dari berbagai sentra penjualan di Indonesia.

 

“Asosiasi dibawah naungan kita memang sudah mempunyai sentra-sentra pembeliaan hewan sendiri, untuk kota Batam yang terdekat dan paling banyak itu sentra yang di datangkan dari Lampung,” ujarnya.

 

Menurutnya hewan kurban di bawah asosiasi telah melalui dua kali pengecekan sebelum berada di kandang penjualan.

 

“Mereka sudah ada dokumen semua, karena hewan-hewan ini sebelum di cek dinas KP2K, telah masuk di Balai Karantina dan di cek kesehatannya terlebih dahulu,” jelasnya.

 

Dia menhimbau masyarakat untuk membeli hewan kurban di tempat resmi yang memiliki label “SL” dari Dinas KP2K.

 

“Kami himbau masyarakat agar membeli hewan kurban di tempat-tempat resmi dengan menanyakan label SL, supaya lebih terjamin kesehatan hewan kurbannya,” pungkasnya.

 

 

VERDAWEN MARGOTE

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Sinergi Industri Baja Nasional untuk Kedaulatan Maritim Indonesia

PT Krakatau Steel (Persero) Tbk /Krakatau Steel Group menerima kunjungan kerja Kementerian Kelautan dan Perikanan…

15 menit ago

CSI LRT Jabodebek Capai 4,63 di Semester I 2025, Bukti Makin Dipercaya Masyarakat

LRT Jabodebek mencatatkan capaian positif pada Indeks Kepuasan Pelanggan (Customer Satisfaction Index/CSI) Semester I 2025…

6 jam ago

Rumah Terasa Sempit? Saatnya Memperbesar Ruang untuk Keluarga yang Bertumbuh

Seiring waktu, keluarga kita tidak hanya tumbuh secara emosional, tapi juga secara fisik. Anak yang…

6 jam ago

KAI Sumut Cari Pelaku Pelemparan terhadap KA di Kab. Asahan, Asisten Masinis Alami Luka di Wajah

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divisi Regional I Sumatera Utara mengecam keras aksi pelemparan terhadap…

7 jam ago

Cara Merawat Kompor Tanam Gas: Tips Agar Awet, Aman, dan Tetap Elegan

Inilah beberapa cara merawat kompor tanam gas agar awet, aman, dan tetap elegan. Dengan rutin…

12 jam ago

BRI KCP Kalisari dan Kecamatan Pasar Rebo Dorong UMKM Naik Kelas Lewat Pemanfaatan AI

Jakarta Timur – Sebagai bentuk komitmen dalam mendukung pemberdayaan dan pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan…

14 jam ago

This website uses cookies.