Categories: Karimun

Jelang Pemilu, Polsek KKP Bersama Instansi Terkait Gelar Giat Cipkon

KARIMUN – Dalam rangka menciptakan situasi yang Kondusif, aman, nyaman, tentram dan sejuk jelang Pemilu (Pemilihan Umum) 2019 di wilayah hukumnya,  Kepolisian Sektor Keamanan Kawasan Pelabuhan Tanjung Balai Karimun (Polsek KKP TBK) bersama instansi terkait menggelar patroli di Pelabuhan Domestik dan Pelabuhan Sri Tanjung Gelam atau Pelabuhan  KPK Karimun,  Senin (8/4/2019).

Patroli Cipkon itu, dipimpin langsung oleh Kapolsek KKP Tanjung Balai Karimun, AKP Muhammad Komaruddin, Amd didampingi Wakapolsek, Kanit dan sejumlah personil Polsek KKP TBK. Kegiatan Patroli yang digelar di Dua lokasi itu, turut diikuti Kepala Satuan (Kasat) Sabhara Polres Karimun, AKP Ketut, perwakilan KSOP dan KPLP Karimun, Satpol PP Kabupaten Karimun, Babinsa serta Bhabinkabtimas.

Kapolsek KKP mengatakan bahwa adapun sasaran dalam Patroli Cipkon tersebut adalah melakukan pemeriksaan terhadap barang-barang bawaan penumpan untuk mengantisipasi masuknya barang- barang ilegal berupa Narkoba, Minuman Beralkhol (Mikol), Senjata Api (Senpi), Sajam (Senjata Tajam) maupun  Handak atau Bahan Peledak.

Dikatakan, giat Cipkon tersebut, guna untuk memberikan rasa aman, nyaman dan tentran kepada masyarakat serta menciptakan Sitkamtibmas yang kondusif dalam rangka menjaga, menertibkan dan nemberantas tindak-tindak kejahatan penyelundupan maupun masuknya barang-barang ilegal tanpa izin melalui pelabuhan-pelabuhan resmi baikpun tidak resmi yang ada di Tanjung Balai Karimun.

“Kegiatan ini akan rutin kita laksanakan hingga ataupun pasca Pemilu 2019 dengan tujuan untuk menjaga stabilitas keamanan di karimun agar tetap kondusif,” jelas Kapolsek KKP.

Pemeriksaan barang-barang bawaan penumpang, sambungnya, dilakukan secara acak atau tidak secara menyeluruh. Hal ini guna mengantisipasi terjadi antrian panjang bagi penumpang di pintu masuk pelabuhan. Kegiatan yang  diawali Apel koordinasi bersama yang dipimpin langsung oleh Kapolsek KKP TBK itu, tidak ditemukan barang-barang terlarang maupun ilegal lainya.

 

 

 

Penulis : Hasian

 

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

BTC Berpeluang 50% Tembus US$140K Bulan Ini, Model Historis Beri Clue

Bitcoin (BTC) kembali menjadi sorotan utama di pasar aset digital setelah seorang ekonom, Timothy Peterson, merilis…

6 jam ago

Tokocrypto Resmi Perdagangkan Token ASTER yang Naik Hampir 10.000%

Platform perdagangan aset kripto No. 1 di Indonesia, Tokocrypto, resmi membuka perdagangan token Aster (ASTER)…

8 jam ago

Nikmati Kemudahan Layanan Weekend Banking di BRI KCP Pasar Tanah Abang

BRI KCP Pasar Tanah Abang kini hadir lebih dekat dengan nasabah melalui layanan Weekend Banking.…

8 jam ago

BRI Finance Jaga Optimisme Pembiayaan Alat Berat Hingga Akhir Tahun

Jakarta, 8 Oktober 2025 - PT BRI Multifinance Indonesia (“BRI Finance”), anak usaha BRI Group…

11 jam ago

Perkuat Sinergi, BRI Region 6/Jakarta 1 Gelar Laga Persahabatan Mini Soccer Bersama Kementerian PKP

Dalam semangat mempererat sinergi dan membangun kebersamaan lintas lembaga, BRI Region 6/Jakarta 1 menggelar pertandingan…

11 jam ago

Harga Emas (XAUUSD) Stabil di Atas Level $4.000 Ditopang Kekhawatiran Shutdown AS

Harga emas (XAUUSD) bertahan di atas $4.000. Pahami analisis dari HSB Investasi mengenai faktor yang…

1 hari ago

This website uses cookies.