Categories: KEPRI

Jelang Pencoblosan, Isdianto Ingatkan Warga Tak Terjebak Serangan Fajar

KARIMUN – Seminggu menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak, calon Gubernur Kepri nomor urut 2, Isdianto mengingatkan warga untuk berhati-hati dengan oknum yang akan melakukan “serangan fajar” pada pagi hari pencoblosan, Rabu, (9/12/2020).

Oknum tersebut menurut Isdianto ingin mencederai pesta demokrasi. Sehingga, harus benar-benar dicegah aksi oknum tertentu.

“Jangan mudah terjebak. Mereka datang saat ada perlunya saja. Selepas itu mereka pergi dan lupa dengan masyarakat. Jadi mereka hanya datang 5 tahun sekali saja,” ujar Isdianto di Sei Lakam Timur, Kabupaten Karimun, Selasa, (1/12/2020).

Untuk mencegah aksi oknum yang tidak bertanggung jawab, Isdianto meminta agar masyarakat dapat berperan aktif dan peka terhadap situasi lingkungan tempat tinggal.

“Kalau ada gerak-gerik yang mencurigakan, lapor dan kordinasi dengan Kepolisian, Jaksa dan Bawaslu. Tolong masyarakat agar lebih peka terhadap situasi di rumah masing-masing,” tegas Isdianto.

Selain itu, Isdianto meminta agar masyarakat dapat berpartisipasi penuh dalam Pilgub ini. Karena, suara masyarakat dapat menentukan pemimpin yang akan memimpin Provinsi Kepri.

“Pada tanggal 9 nanti. Mari datang ke TPS ajak keluarga untuk gunakan suara. Suara bapak dan ibu sangat penting dalam menentukan masa depan Kepri. Gunakan kesempatan baik-baik dan jadi warga negara yang patuh,” pungkasnya./Shafix(r)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Kedutaan Besar India Bersama The Habibie Center Fasilitasi Diskusi Meja Bundar: Perkuat Peran Global South Lewat BRICS

Duta Besar India untuk Indonesia, Sandeep Chakravorty menyatakan bahwa keanggotaan Indonesia dalam BRICS merupakan langkah…

37 menit ago

Libur Panjang Peringati Jumat Agung dan Paskah, KAI Daop 8 Surabaya Operasikan KA Tambahan Dari Stasiun Malang

Menjelang libur panjang memperingati Jumat Agung dan Paskah di bulan April 2025, KAI Daop 8…

2 jam ago

Tegas! Kapolda Riau Copot Kapolsek Imbas Pengeroyokan Dept Collector Depan Polsek

RIAU - Kapolda Riau, Irjen Pol Herry Heryawan mengambil langkah tegas dengan mencopot Kapolsek Bukit…

4 jam ago

Peduli Lingkungan, KUA Siak Hulu Ikut Gerakan Penanaman 1 Juta Pohon Matoa

RIAU - Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Siak Hulu, Kabupaten Kampar menunjukkan komitmennya terhadap pelestarian…

4 jam ago

Mewujudkan Ruang Kolaborasi yang Estetis dan Fungsional: Merancang Lingkungan yang Sempurna untuk Kerja Tim

Artikel "Creating Aesthetic and Functional Collaboration Spaces" oleh Melvin Halpito, Managing Director MLV Teknologi, menekankan…

5 jam ago

Integrasi MiiTel & OneTalk: Kelola Call dan Chat Pelanggan dalam Satu Dashboard

MiiTel, sistem telepon VoIP dengan AI Analitik, kini dapat diintegrasikan dengan OneTalk, platform omnichannel dari TapTalk.io. Integrasi ini…

6 jam ago

This website uses cookies.