Categories: NASIONAL

Jokowi Minta Pengerjaan Waduk Sei Gong Selesai Pertengahan 2018

BATAM – Presiden Republik Indonesia Joko Widodo berharap pengerjaan Waduk Sei Gong, Kecamatan Galang selesai pada pertengahan tahun 2018 supaya bisa menyuplai kebutuhan air di Rempang, Galang dan khususnya Kota Batam.

“Mudah-mudahan proses pengerjaannnya cepat selesai supaya kebutuhan air baku di Batam, Rempang dan Galang bisa terpenuhi,” kata Jokowi kepada wartawan di Waduk Sei Gong, Kamis(23/3) siang.

Meski demikian, Jokowi mengatakan bahwa proses pengerjaan waduk tersebut tergolong cepat karena pengerjaan dimulai pada awal tahun 2016 lalu.

“Prosesnya ini termasuk cepat sekali karena pengerjaannya pada awal tahun 2016 dan pengerjaannya sudah mencapai 35 persen,” lanjutnya.

Waduk Sei Gong, Kecamatan Galang seluas 355 Hektar yang bisa menampung air kurang lebih 11 juta M3 yang nantinya akan digunakan untuk air baku di Galang, Rempang maupun Kota Batam.

Pantauan lapangan, rombongan Presiden Jokowi tiba di waduk Sei Gong, Kecamatan Galang sekira pukul 12.30 WIB.

Setiba di lokasi Jokowi langsung memantau maket dan master plan waduk Sei Gong dan dilanjutkan dengan meninjau proses pengerjaan Waduk tersebut.

Selanjutnya, Presiden menyempatkan waktunya untuk video blog atau yang biasa disebut ngeVlog bersama para pekerja proyek Waduk Sei Gong.

 

 

Penulis : Roni Rumahorbo

Editor   : Rudiarjo Pangaribuan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

KOLTIVA Validasi Lebih dari 25.000 Petani Kopi di Amerika Selatan Secara Digital untuk Dorong Ketertelusuran dan Keberlanjutan di Sektor Kopi

Perubahan iklim memberikan tantangan yang belum pernah dialami sebelumnya pada wilayah-wilayah penghasil kopi di seluruh…

1 jam ago

PT Thermax Indonesia Tunjukkan Solusi Energi Bersih di Forum Bergengsi WRI Indonesia

Sebagai bagian dari komitmennya dalam mendukung transisi energi berkelanjutan di Indonesia, tim Project Sales PT…

2 jam ago

Optimalkan Segmen Kendaraan Bekas, BRI Finance Optimis Targetkan Kontribusi 8% di Tahun 2025

Seiring dengan mobilitas yang semakin tinggi, kebutuhan masyarakat akan kendaraan pribadi pun terus meningkat. Di…

3 jam ago

KAI Layani Lebih dari 6,3 Juta Pengguna LRT Jabodebek pada Triwulan Pertama 2025

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus menunjukkan kinerja yang positif dengan berhasil melayani lebih dari…

3 jam ago

Ketidakpastian Ekonomi dan Pengeluaran Pasca Lebaran, Karyawan Butuh Dukungan Finansial yang Aman

Meskipun pertumbuhan ekonomi Indonesia pada tahun 2024 mencapai 5,02%, tantangan eksternal seperti fluktuasi nilai tukar…

3 jam ago

AnyMind Group Memperkuat Tim Kepemimpinan dengan Lima Penunjukan Termasuk Chief Product Officer

Perusahaan menunjuk Chief Product Officer pertamanya, membawa pemimpin industri dari Google dan P&G, dan memperluas…

3 jam ago

This website uses cookies.