BATAM – Ketua Bidang Kesehatan Gugus Tugas Covid-19 Kota Batam, Didi Kusmarjadi mengumumkan penambahan 30 pasien terkonfirmasi positif Covid-19 yang dinyatakan sembuh pada Kamis(29/10/2020). Dengan penambahan ini, tercatat ada total 2031 pasien terkonfirmasi positif Covid-19 yang sembuh di Batam.
“Perkembangan kasus Covid-19 di Kota Batam menuju trend positif seiring bertambahnya pasien terkonfirmasi positif sembuh yang saat ini telah menyelesaikan masa isolasi dan perawatan dirumah sakit di Kota Batam,”ujarnya seperti dalam siaran pers yang diterima SwaraKepri, Minggu(11/10/2020).
Didi mengatakan, berdasarkan catatan penanganan perawatan dan hasil laboratorium swab yang disampaikan oleh Laboratorium BTKLPP Batam tersebut, maka oleh Tim Medis yang menanganinya dinyatakan sembuh dari Covid-19 dan diperbolehkan pulang dari rumah sakit.
“Saat ini kondisi yang bersangkutan semua dalam keadaan sehat dan stabil serta dalam persiapan untuk kembali ketempat tinggalnya,”pungkasnya.
Berdasarkan data Gugus Tugas Covid-19 Kota Batam, pada hari ini tercatat penambahan 20 kasus positif Covid-19 sehingga totalnya menjadi 2748 orang.
Sebanyak 651 pasien positif Covid-19 masih menjalani perawatan di Rumah Sakit.
(Redaksi)
Di tengah derasnya arus gaya hidup digital dan tren konsumtif, banyak anak muda kini mulai…
Dalam rangka wujud nyata kepedulian sosial terhadap masyarakat di sekitar wilayah operasionalnya, PT Kereta Api…
Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Tahun 2025, BRI Region 6/Jakarta 1 melaksanakan upacara bendera yang…
PT Metropolitan Land Tbk (Metland) mencatat Marketing sales hingga September 2025 tercatat sebesar Rp1,345 triliun…
DJI, pemimpin global dalam teknologi drone dan dan pencitraan udara, resmi meluncurkan DJI Zenmuse L3,…
Prestasi membanggakan kembali diraih oleh insan BRIlian. JackOne Band, grup musik yang beranggotakan pekerja dari…
This website uses cookies.