BATAM – Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Kota Batam mengumumkan penambahan 22 kasus baru COVID-19, pada Minggu(29/8/2021). Turun dibandingkan kemarin 24 kasus baru.
Dengan penambahan 22 kasus baru tersebut, total secara akumulatif kasus COVID-19 di Batam mencapai 25.457
Gugus tugas juga mencatat penambahan 27 pasien sembuh dari COVID-19, sehingga total secara akumulatif mencapai 24.384 pasien sembuh.
Sementara kasus meninggal bertambah 2 orang, sehingga total menjadi 804 kasus meninggal.
Kasus aktif menurun menjadi 269 orang, dibandingkan kemarin 276 orang.
269 kasus aktif tersebut tersebar di 9 Kecamatan dari 12 Kecamatan di Kota Batam.
Tiga Kecamatan tercatat nihil kasus COVID-19, diantaranya Batu Ampar, Bulang dan Galang.
Berikut data kasus aktif COVID-19 Batam berdasarkan Kecamatan, Minggu(29/8/2021):

Update Covid-19 Batam, Minggu 29 Agustus 2021
Batam Kota: 68
Sei Beduk: 36
Sekupang: 35
Lubuk Baja: 35
Batu Aji: 34
Sagulung: 27
Bengkong: 21
Belakang Padang: 7
Nongsa: 6
Galang: 0
Bulang: 0
Batu Ampar: 0
(RD_JOE)

Pingback: Kabar Baik! 24 Kelurahan di Batam Nihil Kasus COVID-19 Per 30 Agustus – SWARAKEPRI.COM