Categories: BATAMHeadlines

Kadin Dukung Program 7GO BP Batam

BATAM – Kepala Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kepri, Ahmad Ma’ruf Maulana mengapresiasi Badan Pengusahaan (BP) Batam atas peresmian Program 7GO yang digadang sebagai salah satu upaya membangkitkan gairah dunia usaha di Batam.

“Kami mengapresiasi dan mendukung program BP Batam dalam membangkitkan perekonomian di Batam,” kata Ahmad Ma’ruf saat konferensi pers di Gedung Bifza Annex BP Batam, pada Sabtu (07/04/2018).

Program 7GO (Go Green, Go Clean, Go Pray, Go Health, Go UMKM, Go Fun dan Go Investment) diresmikan bersamaan dengan pembukaan acara Batam Menari yang akan memecahkan Rekor MURI dan dunia dengan pelaksanaan Tarian Kolosal yang diikuti 16.000 penari.

Dengan diterbitkannya program 7GO tersebut, Ahmad Ma’ruf berharap target pertumbuhan ekonomi sebesar 7% dapat tercapai. Pasalnya, melalui program Go Investment yang terkandung dalam 7GO tersebut mampu mendongkrak minat investasi di Batam.

“Melalui program Go Investment, Kadin Kepri dan BP Batam akan melakukan promosi investasi ke China dan Jepang. Dengan demikian, InshaAllah pertumbuhan ekonomi akan tercapai,” ujarnya.

Dukungan terhadap program tersebut juga disampaikan oleh Ketua Kadin Batam, Jadi Rajagukguk. Dia mengatakan kegiatan Batam Menari merupakan salah satu kegiatan yang mampu mendongkrak gairah usaha dan meningkatkan pertumbuhan ekonomi.

“Kami berikan dukungan atas inisiatif BP Batam dalam program 7GO ini,” kata Jadi.

Ia menambahkan kegiatan Batam Menari baiknya diadakan secara berkelanjutan guna mendorong laju pertumbuhan ekonomi di Batam.

 

 

Penulis : Syahril

Editor   : Siska

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

4 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

5 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

12 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

14 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

1 hari ago

Ruas Batang–Semarang Dorong Pengembangan Kawasan Industri di Jawa Tengah

Semarang (14/01) – PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) menegaskan bahwa Jalan Tol Batang–Semarang merupakan salah…

2 hari ago

This website uses cookies.