Kantor Pos Batam Gelar Mudik Gratis

100 orang Pemudik tujuan Jateng dan Jatim Diberangkatkan hari ini

BATAM – swarakepri.com : Kantor Pos Cabang Batam memberangkatkan 100 orang pemudik tujuan Jawa Tengah dan Jawa Timur, hari ini, Rabu(31/7/2013) di Batam Center.

Kepala Kantor Pos Batam Dodik Budiantono mengatakan program mudik gratis yang dilonching tahun lalu ini dilakukan untuk menyemarakkan ramadhan dan hari raya Idul Fitri.

“Momentum ini digunakan Pos Indonesia untuk berbuat yang terbaik bagi masyarakat khususnya pelanggan yang selalu menggunakan wessel instan. Program yang dinamai Mudik Senang Lebaran Riang ini merupakan program perbaikan perseroan yang digelar diseluruh kantor pos di indonesia,” ujar Dodik

Dikatakannya bahwa selain mudik gratis, juga ada program pak pos bagi-bagi THR. Dalam program ini para peserta mudik akan memperoleh atribut berupa topi dan kaos serta uang sebanyak Rp 200 ribu jika peserta berhasil menjawab pertanyaan dari pak pos selama perjalanan mudik.

Untuk tahun ini, kata Dodik PT Pos Indonesia menargetkan jumlah peserta Mudik Gratis sebanyak 1000 orang. Dan Kantor Pos Batam sendiri mendapatkan quota sebanyak 100 orang pemudik.

“Peserta mudik gratis nantinya akan diberangkatkan dari Batam melalui kapal laut menuju jakarta dan kemudian naik bus menuju daerah masing-masing,” jelasnya.

Sementara itu Wakil Walikota Batam, Rudi, SE yang turut hadir dalam pelepasan 100 orang pemudik tersebut mengharapkan agar kedepan ada perusahaan lain yang melakukan program yang sama.

“Kami akan menyurati perusahaan yang ada dibatam agar terlibat untuk mengadakan mudik gratis melalui program CSR(Corporate Social Responcibility) yang ada,” terangnya.(adi)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Holding PTPN III (Persero) Perkuat Pengendalian Persediaan CPO melalui Stock Opname di KPBN Dumai

Holding Perkebunan Nusantara PT Perkebunan Nusantara III (Persero) melalui PT KPBN melaksanakan kegiatan stock opname…

3 jam ago

Bittime Tanggapi Drama Pasar Aset Kripto, Ingatkan Pentingnya Literasi dan Strategi Investasi Berkelanjutan

Pasar aset kripto global terpantau tengah berada dalam posisi yang rawan menjelang akhir bulan Januari…

3 jam ago

Pelabuhan Parepare Layani Puluhan Ribu Penumpang Selama Nataru

Parepare, Januari 2026 - PT Pelindo Multi Terminal (SPMT) Branch Parepare memastikan seluruh layanan terminal…

5 jam ago

Lokasoka Gandeng Ratusan UMKM Wujudkan Souvenir Bernilai dan Bermakna

Lokasoka memperkuat ekosistem ekonomi kreatif nasional dengan menggandeng ratusan UMKM lokal untuk menghadirkan koleksi hampers…

6 jam ago

India Rayakan Hari Republik ke-77 di Jakarta, Tegaskan Kemitraan Strategis dengan Indonesia

Kedutaan Besar India di Jakarta menyelenggarakan perayaan Hari Republik India ke-77 di JW Marriott Hotel…

6 jam ago

Direksi KAI Services Gelar Pertemuan Bersama Komunitas Pengguna KRL di Gambir

Direksi PT Reska Multi Usaha (KAI Services) menggelar pertemuan bersama komunitas pengguna KRL di Loko…

6 jam ago

This website uses cookies.