Categories: KEPRI

Kapal China Masuk ZEE Natuna, Ini Langkah Pangkogabwilhan I

TANJUNGPINANG – Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogabwilhan) I, Laksamana Madya TNI Yudo Margono menyampaikan kepada awak media, bahwa ada kapal Coast Guard, kapal nelayan berbendera China dan kapal pengawasan ikan berbendara China melakukan pelanggaran wilayah dengan memasuki ZEE perairan Natuna, Indonesia.

Hal itu disampaikan langsung oleh Laksamana Madya TNI Yudo Margono saat sampai di Landasan Udara TNI Angkatan Laut, di KM 12 arah Kijang, pada Minggu (5/1/2020) pagi.

“Memang ada pelanggaran wilayah oleh unsur kapal Coast Guard berbendera China, serta penangkapan ikan yang dilakukan oleh nelayan China dengan jarak 130 mil dari pulau Ranai, jelas mereka masuk di wilayah ZEE Indonesia,” ungkap Laksamana itu.

Laksamana Madya TNI tersebut mengatakan bahwa sudah melakukan berbagai tindakan untuk mengusir kapal-kapal China tersebut keluar dari perairan Indonesia.

“Kita sudah laksanakan tindakan, 2 unsur kita kerahkan. Kita harap mereka dapat persuasif dan keluar dari wilayah Indonesia, namun saat pengusiran kapal berbendera China berlangsung, mereka tetap bertahan dan mengklaim bahwa itu masih wilayah China,” ungkap pria yang berbintang 3 di pundak itu.

“Sampai sekarang mereka (kapal China) masih melakukan kegiatan di wilayah kita, serta mendampingi kapal nelayan mereka untuk menangkap ikan di laut kita,” katanya.

Laksamana itu melanjutkan, untuk mengamankan perairan Natuna semaksimal mungkin, dirinya akan menambahkan unsur dari Kesatuan Koarmada I untuk melakukan back up personil di perairan Natuna.

“Yang jelas hari ini kita akan perkuat lagi unsur Koarmada 1 sehingga kita ada 6 unsur dan kita akan laksanakan lagi kegiatan pengusiran terhadap kapal China yang masuk ke perairan kita,” pungkasnya.

 

(Ismail)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

RevComm Tunjuk Hargunadi Soemantri sebagai Country Manager Indonesia

Jakarta, 14 Januari 2026 — RevComm Inc., perusahaan asal Jepang penyedia solusi AI Voice Analytics, MiiTel, resmi menunjuk Hargunadi…

1 jam ago

Menelusuri Tambang Pasir Darat Ilegal dan Cut and Fill di Batam (1)

BATAM - Penambangan pasir darat ilegal dan Cut and Fill(penggalian dan penimbunan untuk meratakan  permukaan…

2 jam ago

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

9 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

14 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

15 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

22 jam ago

This website uses cookies.