Categories: BATAM

Kecelakaan Kerja Marak di Batam

Pengusaha Belum Pernah Kena Sanksi Tegas

BATAM – swarakepri.com : Aksi unjuk rasa ratusan buruh di depan Kantor Wali Kota Batam, Selasa(9/1/2015) juga menyoroti soal lemahnya penegakan hukum terhadap pengusaha yang melanggar undang-undang keselamatan dan kesehatan kerja(K3).

“Di Batam banyak terjadi kecelakaan kerja yang merenggut nyawa buruh, tapi pengusaha tidak pernah kena sanksi dari pemerintah,” ujar Koordinator Garda Metal SPMI Batam, Suprapto dalam orasinya.

Ia mengatakan banyaknya kecelakaan kerja diakibatkan pihak perusahaan tidak menjalankan Undang-undang Keselamatan kerja.

Hal senada juga disampaikan salah satu aktivis buruh lainnya saat menyampaikan orasi. Ia meminta Undang-undang yang mengatur tentang sertifikasi Ahli K3 direvisi.

“Sertifikasi bukan karena jenjang pendidikan, tapi keahlian khusus! Selama ini tamatan SMA dianggap “idiot” dan tidak diakui sertifikasinya oleh pemerintah,” tegasnya.

Menurutnya selama ini buruh telah dibodohi oleh sistem yang ada. Hal ini juga diperparah dengan lemahnya kinerja bagian pengawasan disnaker Batam.

“Kami minta pengawas disnaker mengecek langsung ke lapangan! Jangan hanya diselesaikan dikantor saja,” harapnya.

Selain soal K3, ia juga menyoroti soal jaminan kesehatan yang belum ada perbaikan, jaminan pensiun, UMK, outshorching, gagalnya pemerintah mengontrol harga di pasar, nilai rupiah yang terpuruk dan PHK.

“Hingga saat ini, pemerintah belum melakukan hal yang signifikan untuk melindungi rakyatnya,” pungkasnya. (red/rudi)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

BINUS University Jadi Universitas Terbaik Nomor 2 di ASEAN

Jakarta, 20 November 2024 - BINUS UNIVERSITY, sebagai Perguruan Tinggi Indonesia berkelas dunia mengucapkan terima…

7 menit ago

Muhammad Rudi Ajak Masyarakat Batam Sukseskan Pilkada 2024

BATAM - Kepala BP Batam sekaligus Wali Kota Batam, H. Muhammad Rudi mengajak seluruh elemen…

44 menit ago

Seberapa Tinggi Dogecoin akan Melesat di 2025? Ini Analisisnya!

Dogecoin (DOGE), koin meme paling populer, saat ini diperdagangkan di bawah $1. Namun, sejumlah analis…

1 jam ago

SIP Trunk adalah Solusi Modern untuk Sistem Telepon: Bagaimana Cara Kerjanya?

SIP trunk adalah sebuah inovasi dan solusi bagi bisnis yang membutuhkan peneleponan dengan frekuensi yang…

2 jam ago

Pembalut Malam, Tidur Nyenyak saat Menstruasi

Saat menstruasi, tidur malam yang nyenyak sering kali terganggu karena kekhawatiran akan bocor atau rasa…

3 jam ago

Mau Memecoin Murah? Ini Daftar Token di Bawah $1 yang Sedang Naik Daun!

Memecoin telah menjadi daya tarik tersendiri di dunia kripto, terutama bagi investor muda yang mencari…

4 jam ago

This website uses cookies.