Categories: BATAMNASIONAL

Kembali Kunjungi Rempang, Menteri Bahlil Terima Aspirasi Warga Pasir Panjang

BATAM – Menteri Investasi sekaligus Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Republik Indonesia, Bahlil Lahadalia untuk ketiga kalinya melakukan kunjungan kerja ke pulau Rempang, Galang, Batam pada Jumat 6 Oktober 2023.

Kunjungan kali ini menindaklanjuti kunjungan sebelumnya yaitu meninjau titik pergeseran tiga Kampung Tua di pulau Rempang yang terdampak atas pembangunan Rempang Eco City yakni membangun kawasan industri kaca dan solar panel di Kampung Tua Tanjung Banun, Rempang, Galang, Batam.

“Hari ini saya menerima aspirasi dari masyarakat Pasir Panjang. Mereka sudah tujuh puluh persen menerima rencana penggeseran,” ujar Bahlil Lahadalia kepada masyarakat Tanjung Banun dan masyarakat pulau Rempang lainnya di Masjid Al-Ikhsan, Tanjung Banun, Rempang, Galang, Batam.

Tujuh puluh persen masyarakat Pasir Panjang yang telah bersedia digeser Kampung Tua nya tersebut mengajukan tiga permintaan kepada Menteri Bahlil Lahadalia.

Pertama, bersedia digeser untuk berada di Dapur 3, Sijantung, Galang, Batam. Kedua, memberikan kepastian penggantian, apabila rumah masyarakat yang lebih mahal daripada Tipe 45 yang dijanjikan pemerintah. Ketiga, perihal ganti untung usaha masyarakat yang memiliki kebun, tanaman, keramba ikan di laut, dan lain-lainnya di mana masyarakat menggantungkan hidupnya dari hasil usaha tersebut.

“Untuk poin pertama saya menjelaskan begini, kalau di Dapur 3 awalnya BP Batam merencanakan pergeseran tersebut di sana. Tetapi pada waktu itu saya datang ke sana (Dapur 3) untuk meninjau lokasi tersebut tanjakannya tinggi sekali. Saya sengaja jalan kaki supaya pak Gubernur dan Walikota/Kepala BP Batam ikut saya jalan kaki itu tingginya itu (Bukit) tinggi sekali dan untuk labuh tambat perahu nelayan juga jauh sekali kurang lebih dihitung-hitung ada sejauh 13 Km. Maka kemudian, kita fokus cari tempat yang dekat dengan pantai dan total lahan yang kita berikan itu juga naik dari 200 meter menjadi 500 meter. Tapi, aspirasi ini saya terima dan akan saya pertimbangkan. Kita fokus dulu untuk saya tinjau lokasi di sini (Tanjung Banun) ,” jelasnya kepada masyarakat yang hadir.

“Untuk yang kedua, tidak perlu ada keraguan jika bapak-ibu punya rumah contoh sekarang ini kan yang diganti itu rumah tipe 45 harganya Rp. 120 juta. Selanjutnya apabila bapak-ibu punya rumah itu berkisar diharga Rp. 500 juta itu tidak berdasarkan peraturan di BP Batam, tetapi berdasarkan kajian dari konsultan independen namanya KJPP. Nah, nanti tim saya akan mendampingi. Kalau benar harga rumah tersebut Rp. 500 juta selisihnya itu akan ditanggung oleh negara lewat BP Batam. Nanti saya sendiri yang akan mengingati BP Batam,” lanjutnya.

Page: 1 2

Redaksi - SWARAKEPRI

View Comments

Recent Posts

Siap-Siap Cuan! 5 Meme Coin Berbasis Bitcoin Ini Diprediksi Bull Run di Desember

Meme coin semakin mencuri perhatian, terutama yang berbasis Bitcoin. Dengan pertumbuhan harga Bitcoin yang signifikan,…

2 jam ago

Bittime dan Yuga Management Bentuk Kolaborasi Digital, Genjot Literasi Aset Kripto Bagi Generasi Muda

Jakarta, 23 November 2024 – Targetkan literasi aset kripto dan pertumbuhan komunitas yang signifikan, Bittime, platform crypto…

7 jam ago

Lintasarta Hadirkan AI Merdeka untuk Bangun Masa Depan Digital Indonesia melalui Akselerasi Adopsi Teknologi AI

Jakarta, 23 November 2024 – Lintasarta secara resmi meluncurkan inisiatif AI Merdeka. Gerakan ini memperkuat…

8 jam ago

Riset Terbaru: Bisnis B2B di Indonesia Belum Optimalkan Social Media

Banyak praktisi marketing yang bimbang mengenai strategi yang tepat untuk jenis bisnis B2B (business-to-business) di…

8 jam ago

INKOP TKBM Kembali Bekerja Sama dengan Port Academy untuk Penyelenggaraan Diklat KRK TKBM di Jakarta

Jakarta, November 2024 – INKOP TKBM kembali bekerja sama dengan Port Academy untuk menyelenggarakan Diklat…

14 jam ago

Collector Club: Event Pertama yang Hadirkan TCG One Piece Bahasa Inggris dan Budaya Pop di Indonesia!

Mengapa Anda Tidak Boleh Lewatkan Acara Ini? Ini adalah kesempatan pertama di Indonesia untuk memiliki TCG One…

16 jam ago

This website uses cookies.