Categories: BATAMBP BATAM

Kepala Biro GTK Setmilpres Sambangi BP Batam

BATAM – Badan Pengusahaan Batam (BP Batam) yang diwakili Kepala Biro Sumber Daya Manusia, Lilik Lujayanti menerima kunjungan Kepala Biro Gelar Tanda Jasa dan Tanda Kehormatan (GTK) Sekretariat Militer Presiden (Setmilpres) Kementerian Sekretariat Negara (Kemensetneg), Laksma TNI I Bayu Trikuncoro, S.E., M.M., CHRMP. pada Selasa (10/12/2024) di IT Centre BP Batam.

Kujungan ini di gelar dalam rangka Sosialisasi dan Monitoring Pendistribusian Tanda Kehormatan di lingkungan BP Batam.

Dalam sambutannya, Lilik Lujayanti mengucapkan terima kasih atas kunjungan dari Kepala Biro GTK bersama rombongan dan berharap kegiatan ini dapat membawa manfaat serta pengetahuan bagi perwakilan pegawai di lingkungan BP Batam yang hadir.

“Selamat datang kami ucapkan kepada Kepala Biro GTK, Bapak Laksma TNI I Bayu Trikuncoro, S.E., M.M., CHRMP. dan tim atas kunjungan yang merupakan kali pertama di BP Batam,” ujar Lilik.

“Terima kasih atas kesediaan Bapak dan tim untuk mensosialisasikan hal ini (Pendistribusian Tanda Kehormatan di lingkungan BP Batam), semoga kegiatan ini dapat membawa manfaat bagi pegawai kami yang hadir disini,” kata Lilik.

Merespon pernyataan Lilik, Kepala Biro GTK, Laksma TNI I Bayu Trikuncoro, S.E., M.M., CHRMP. berharap melalui pertemuan kali pertama ini silaturahmi antara BP Batam dengan Kemensetneg dan Setmilpres dapat terus terjalin serta dapat membawa “oleh-oleh” yang berharga bagi pegawai di lingkungan BP Batam.

“Kehadiran kami disini bertujuan untuk menjelaskan prosedur pemberian tanda jasa dan tanda kehormatan dari Bapak Presiden Republik Indonesia, harapannya kedatangan kami dapat membawa sesuatu yang berharga khususnya kepada pegawai di lingkungan BP Batam,” ujar Laksma TNI I Bayu Trikuncoro.

Page: 1 2

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

BINUS University Dorong Talenta Game Developer ke Ajang Bergengsi

Di tengah dinamika industri kreatif yang terus berkembang, kesiapan mahasiswa untuk menghadapi dunia profesional menjadi…

2 jam ago

Kapan Saatnya Investasi Emas? Melihat Momentum yang Relevan Hari Ini

Beberapa tahun terakhir, emas kembali dibicarakan sebagai aset yang menarik. Bukan hanya karena harganya, tapi…

2 jam ago

Villas R Us Dipercaya Mengelola Villa Noah hingga 2026

Villa Noah, sebuah luxury villa yang berlokasi di kawasan Kuta, Bali, secara resmi memperpanjang kontrak…

3 jam ago

Pasar Spot Ethereum Mulai Dilirik Investor Institusional Seiring Stabilnya Aktivitas On-Chain

Pasar spot Ethereum mulai menarik minat investor institusional seiring stabilnya aktivitas on-chain yang mencerminkan kekuatan…

4 jam ago

Pemantauan Emisi Metana Berbasis Drone di Sektor Minyak dan Gas

Upaya pengendalian emisi metana semakin menjadi perhatian utama industri minyak dan gas, seiring meningkatnya tuntutan…

5 jam ago

Stasiun Kalisetail Dipercantik, Penumpang Terus Tumbuh dan Jadi Gerbang Wisata Banyuwangi

Stasiun Kalisetail yang berada di Kabupaten Banyuwangi kini tidak hanya berfungsi sebagai simpul transportasi, tetapi…

5 jam ago

This website uses cookies.