Categories: BATAMBP BATAM

Kepala BP Batam Ajak Pemuda Dukung Perkembangan Daerah, Etos Kerja Jadi Kunci Penting

BATAM – Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam, Muhammad Rudi, mengajak seluruh pemuda untuk mendukung perkembangan daerah. Hal ini disampaikan Rudi saat menghadiri agenda pelantikan Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Batam periode 2022-2025 di Hotel Aston, Minggu (23/10/2022).

Dalam pidatonya, Rudi menekankan bahwa peran pemuda menjadi salah satu faktor penting dalam kemajuan suatu daerah.

Apalagi perkembangan Kota Batam saat ini sudah lebih pesat dari tahun-tahun sebelumnya.

“Ketika pembangunan didukung oleh pemuda, maka akan semakin berkembang pesat. Kalian [pemuda] yang akan meneruskan pembangunan ke depan,” ujarnya.

Rudi tak menampik, pembangunan Republik Indonesia pun tak terlepas dari peran pemuda di dalamnya.

Oleh karena itu, pria yang juga menjabat sebagai Wali Kota Batam ini mengajak agar para pemuda yang tergabung dalam KNPI dapat bersinergi dengan pemerintah ke depannya.

“Siapkan diri kalian untuk menjadi pemimpin di negeri ini. Isi diri kalian dengan ilmu. Etos kerja yang tinggi adalah kunci dari kemajuan daerah,” sambungnya.

Selain itu, Rudi berpesan agar pergerakan pemuda ke depannya juga dapat didukung penuh oleh pemerintah.

Ia pun menitipkan kepada para Forkopimda yang hadir agar dapat memberikan laluan kepada para pemuda untuk dilibatkan dalam peran-peran strategis pembangunan.

“Ini agar pembangunan bisa lebih cepat,” pungkasnya./Humas BP Batam

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Lampaui Target, LRT Jabodebek Layani 202 Ribu Pengguna Selama Libur Panjang Waisak

Bekasi, 14 Mei 2025 - LRT Jabodebek mencatat kinerja positif selama periode libur panjang Hari…

4 jam ago

2.054 Pelanggan Gunakan Kereta Api di Stasiun Bojonegoro hari selasa Pada Libur Panjang Waisak 2025

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi (Daop) 8 Surabaya mencatat peningkatan signifikan jumlah pelanggan…

5 jam ago

MLV Teknologi Kerjasama dengan HDII Ciptakan Booth menarik di Pameran Megabuild 2025

MLV Teknologi bekerja sama dengan HDII dalam menciptakan booth inovatif di Pameran Megabuild 2025, menampilkan…

8 jam ago

Siapkan Talenta Adaptif untuk Era Industri 4.0: BINUS University @Semarang dan Microsoft Dorong Literasi AI Lewat elevAIte Indonesia

Kebutuhan dunia industri terhadap talenta yang melek teknologi kian mendesak, terutama di tengah percepatan transformasi…

8 jam ago

Indonesia Masuki Era Free Intelligence: Pertumbuhan AI Kian Pesat di Berbagai Sektor

Jakarta, 9 Mei 2025 – Kecerdasan buatan (AI) tidak lagi sekadar teknologi masa depan—di Indonesia,…

9 jam ago

Cari Freelancer Kini Semudah Posting, Sribu Luncurkan JobPost

Sribu, platform freelancer terkemuka di Indonesia, resmi meluncurkan fitur terbaru bernama JobPost, sebuah solusi inovatif…

9 jam ago

This website uses cookies.