Categories: BATAMBP BATAM

Kepala BP Batam Tutup Jamselinas XII Batam Tahun 2023

BATAM – Kepala Badan Pengusahaan(BP) Batam Muhammad Rudi resmi menutup rangkaian Jambore Sepeda Lipat Nasional (Jamselinas) ke XII Batam Tahun 2023, Sabtu malam (11/11/2023).

Prosesi Penutupan Jamselinas XII Batam Tahun 2023 ditandai dengan menekan tombol klakson sepeda pada layar LED.

Proses penutupan secara simbolis, Kepala BP Batam Muhammad Rudi bersama-sama dengan Wakil Gubernur Provinsi Kepulauan Riau Marlin Agustina, Ketua Indonesia Folding Bike S Purwanti, Ketua Jamselinas Batam Indra Haryanto, Anggota Bidang Administrasi dan Keuangan Wahjoe Triwidijo Koentjoro dan Anggota Bidang Pengusahaan Wan Darussalam.

Penutupan digelar dalam sajian Gala Dinner Persembahan BP Batam, yang turut menyajikan puluhan menu makan andalan dari UMKM lokal, bagi pesepeda se-tanah air dan mancanegara.

Acara yang digelar di pelataran parkir kantor BP Batam, menjadi penutup kemeriahan Jamselinas XII Batam yang menciptakan sejarah jumlah hampir 3.000 peserta dari 38 provinsi di tanah air dan menjadi tujuan peserta Mancanegara terbanyak asal Singapura, Malaysia, Australia, Filipina.

Kepala BP Batam dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas digelarnya Jamselinas di Kota Batam.

“Terima kasih pada Bapak Ibu pesepeda nasional dan internasional yang telah sudi menghadiri acara Jamselinas ke XII di Batam.” Kata Muhammad Rudi.

Pria yang juga Walikota Batam ini juga berharap Jamselinas dapat kembali digelar saat seluruh infrastruktur Batam selesai 2029.

“Semoga Bapak Ibu bisa kembali bertemu saya. Mudah-mudahan Bapak Ibu akan kembali dengan infrastruktur semakin sempurna. Hari ini jalan sudah lebar dan mulus. 2029 maka ini semua akan semakin indah untuk dilewati Bapak Ibu sekalian.” Ungkap Muhammad Rudi.

Event nasional Jamselinas menjadi ajang promosi wisata yang menjajikan dan langsung berdampak secara ekonomi bagi Kota Batam. Kepuasan para peserta akan menorehkan citra positif bagi promosi Batam yang berkelanjutan.

“Semakin bapak ibu ke Kota Batam, semakin Bapak Ibu pasti ingin kembali. Dan bantu saya promosikan Batam di nasional dan internasional.” Pungkas Muhammad Rudi mendapat tepukan riuh ribuan pesepeda yang hadir.

Page: 1 2

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

1 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

2 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

3 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

10 jam ago

Uji Kompetensi Bahasa Inggris, 32 Tim Peserta Ikuti Yos Sudarso Debating Championship 2024

BATAM - Yos Sudarso Debating Championship 2024 mulai digelar hari ini, Sabtu (21/09/2024). Kepala Sekolah…

10 jam ago

Gugatan HNSI Batam terhadap Kapal MT Arman 114 Diputus N.O

BATAM – Majelis Hakim Pengadilan Negeri Batam menjatuhkan putusan Niet Ontvankelijke Verklraad(N.O) atas gugatan Perbuatan…

10 jam ago

This website uses cookies.