Categories: BATAM

Kontingen Polda Kepri Ikut Torehkan Rekor Dunia Selam

BATAM – Kontingen Polda Kepri yang telah ikut mensukseskan pemecahan rekor dunia selam di Manado disambut di Bandara Hang Nadim, Batam, Senin(5/8/2019) pukul 14.00 WIB.

Demikian disampaikan Kabid Humas Polda Kepri, Kombes Pol Erlangga seperti siaran pers yang diterima swarakepri.com, Senin(5/8/2019) sore.

Erlangga mengatakan, penyambutan kontingen selam Polda Kepri tersebut dihadiri Wakapolda Kepri Brigjen Pol Yan Fitri Halimansyah, pejabat utama Polda Kepri, pengurus Bhayangkari Daerah dan personel Polda Kepri.

Pada kesempatan tersebut, Wakapolda Kepri menyampaikan kebanggan dan Terimakasih atas prestasi yang telah ditorehkan oleh 31 Polda Kepri yang terdiri dari 22 anggota Polri dan 9 Bhayangkari dalam pemecahan 3 rekor dunia yang membanggakan Indonesia.

Seperti diketahui, pada kegiatan yang diselenggarakan oleh WASI (Wanita Selam Indonesia) tersebut, 3 Rekor Dunia berhasil dipecahkan antara lain, rekor penyelaman massal terbanyak (Most People Scuba Diving) dengan 3.131 peserta, rekor rangkaian manusia terpanjang dibawah air (Longest Human Chain Underwater) dan rekor pembentangan Bendera terbesar dibawah air (Largest Unfurled Flag Underwater) sepanjang 1.014 Meter.

Pemecahan rekor dunia selam ini bukan hanya sebagai kebanggaan bangsa, namun juga untuk mempromosikan keindahan laut Indonesia ke dunia internasional dengan tujuan menjadikan Indonesia tujuan wisata laut.**

 

 

Editor : Rudiarjo Pangaribuan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Tokocrypto dan OCBC Luncurkan Kartu Global Debit Spesial

Jakarta, 19 November 2024 - Berdasarkan data dari Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti), pertumbuhan transaksi…

11 menit ago

Indonesia Blockchain Week 2024: Sukses Gaet Lebih dari 1.700 Peserta

Indonesia Blockchain Week (IBW) 2024 sukses diselenggarakan pada 19 November 2024 di The Ritz-Carlton Pacific…

26 menit ago

BINUS University Jadi Universitas Terbaik Nomor 2 di ASEAN

Jakarta, 20 November 2024 - BINUS UNIVERSITY, sebagai Perguruan Tinggi Indonesia berkelas dunia mengucapkan terima…

39 menit ago

Muhammad Rudi Ajak Masyarakat Batam Sukseskan Pilkada 2024

BATAM - Kepala BP Batam sekaligus Wali Kota Batam, H. Muhammad Rudi mengajak seluruh elemen…

1 jam ago

Seberapa Tinggi Dogecoin akan Melesat di 2025? Ini Analisisnya!

Dogecoin (DOGE), koin meme paling populer, saat ini diperdagangkan di bawah $1. Namun, sejumlah analis…

2 jam ago

SIP Trunk adalah Solusi Modern untuk Sistem Telepon: Bagaimana Cara Kerjanya?

SIP trunk adalah sebuah inovasi dan solusi bagi bisnis yang membutuhkan peneleponan dengan frekuensi yang…

2 jam ago

This website uses cookies.