Categories: POLITIK

KPU Batam Selesai Distribusikan Logistik Pemilu di 12 Kecamatan

BATAM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Batam telah melakukan pendistribusian logistik Pilkada Batam untuk 9 Desember 2020 ke seluruh wilayah yang meliputi 12 Kecamatan.

Ketua KPU Kota Batam, Herrigen Agusti merincikan bahwa, distribusi logistik Pilkada Batam dari KPU ke PPK di Kecamatan sudah dimulai sejak tanggal 5 Desember 2020.

“Pada hari pertama telah didistribusikan ke 3 kecamatan, hari kedua didistribusikan ke 5 kecamatan dan hari ini hari ke tiga telah didistribusikan ke 4 kecamatan,” katanya kepada swarakepri, Senin (7/11/2020).

“Pada hari ke tiga ini tadi siang lebih kurang pukul 13.00 pendistribusian ke Kecamatan Nongsa sekaligus Kecamatan terakhir yang keluar dari gudang logistik KPU di Batuaji,” jelasnya.

Kata dia, selama proses pendistribusian dari Gudang KPU ke 12 Kecamatan tersebut berlangsung berjalan dengan lancar dan tertib. Dan pihaknya juga berharap pada proses pendistribusian dari PPK ke PPS juga berkalan dengan lancar.

“Sampai saat ini pendistribusian dari gudang KPU ke PPK di Kecamatan berjalan dengan lancar dan tertib. Semoga pendistribusian dari PPK ke PPS di Kelurahan juga berjalan lancar mengingat saat ini musim penghujan,” harapnya.

Untuk mengantisipasi hal tersebut pihaknya mengaku telah membungkus kotak suara yang didistribusikan tersebut dengan kantong plastik transparan agar tidak terkena air hujan ataupun air laut saat pendistribusian berlangsung.

“Dan sampai saat ini tidak ada laporan dari PPK dan PPS bahwa terjadi kendala pendistribusian dilapangan,” pungkasnya./Fix

Sholihul Abidin - SWARAKEPRI

Recent Posts

Holding PTPN III (Persero) Perkuat Pengendalian Persediaan CPO melalui Stock Opname di KPBN Dumai

Holding Perkebunan Nusantara PT Perkebunan Nusantara III (Persero) melalui PT KPBN melaksanakan kegiatan stock opname…

3 jam ago

Bittime Tanggapi Drama Pasar Aset Kripto, Ingatkan Pentingnya Literasi dan Strategi Investasi Berkelanjutan

Pasar aset kripto global terpantau tengah berada dalam posisi yang rawan menjelang akhir bulan Januari…

3 jam ago

Pelabuhan Parepare Layani Puluhan Ribu Penumpang Selama Nataru

Parepare, Januari 2026 - PT Pelindo Multi Terminal (SPMT) Branch Parepare memastikan seluruh layanan terminal…

5 jam ago

Lokasoka Gandeng Ratusan UMKM Wujudkan Souvenir Bernilai dan Bermakna

Lokasoka memperkuat ekosistem ekonomi kreatif nasional dengan menggandeng ratusan UMKM lokal untuk menghadirkan koleksi hampers…

6 jam ago

India Rayakan Hari Republik ke-77 di Jakarta, Tegaskan Kemitraan Strategis dengan Indonesia

Kedutaan Besar India di Jakarta menyelenggarakan perayaan Hari Republik India ke-77 di JW Marriott Hotel…

6 jam ago

Direksi KAI Services Gelar Pertemuan Bersama Komunitas Pengguna KRL di Gambir

Direksi PT Reska Multi Usaha (KAI Services) menggelar pertemuan bersama komunitas pengguna KRL di Loko…

6 jam ago

This website uses cookies.