Categories: BATAM

Langkah BNNK Batam Cegah Peredaran Tembakau Gorilla

BATAM – Badan Narkotika Nasional Kota (BNNK) Batam mengambil langkah inisiatif untuk mencegah peredaran Tembakau Gorilla.

Kepala BNNK Batam, AKBP Darsono mengatakan bahwa meskipun saat ini Tembakau Gorilla belum beredar di Batam, namun pihaknya sudah memantau peredaran tersebut karena ada kemungkinan akan beredar.

“Kami akan tetap memonitor dengan cara berkoordinasi dengan pihak terkait yakni Bea Cukai dan Kepolisian, sampai saat ini Tembakau Gorilla belum beredar di Batam,” ujar Darsono kepada SWARAKEPRI.COM, Jumat (27/1/2017).

Darsono menghimbau masyarakat Batam untuk tidak membeli tembakau yang masuk dalam narkotika golongan 1 tersebut, karena saat pertama kali memakai pasti akan ketagihan dan efeknya sangat bahaya.

“Kita juga belum tahu seperti apa peredarannya ya, karena sistemnya kan online dan memang di Batam belum pernah kita temukan, meskipun begitu tetap waspada, karena efeknya pasti berbahaya terlebih untuk pemakai yang masih pemula,” ujarnya.

Untuk mengantisipasi peredaran dan bahaya narkoba terutama tembakau gorilla tersebut, BNNK melakukan sosialisasi ke beberapa sekolah-sekolah yang ada di Batam.

“Kita masih tetap melakukan sosialisasi ke sekolah-sekolah supaya para generasi muda mengetahui bahaya dari penggunaan narkoba,” pungkasnya.

 

Roni Rumahorbo

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Mau Memecoin Murah? Ini Daftar Token di Bawah $1 yang Sedang Naik Daun!

Memecoin telah menjadi daya tarik tersendiri di dunia kripto, terutama bagi investor muda yang mencari…

17 menit ago

MLV Teknologi Mengundang Talent Terbaik untuk bergabung

MLV Teknologi, solution provider yang bergerak di bidang Audio-Visual dan IT, membuka lowongan untuk berbagai…

4 jam ago

Dinas Penataan Ruang Pemko Semarang Sambangi BP Batam

BATAM - Dinas Penataan Ruang Pemerintah Kota Semarang sambangi Direktorat Infrastruktur Kawasan Badan Pengusahaan Batam…

5 jam ago

SEOCon Forum Bali 2024: Tiket VIP Habis Terjual – Amankan Tiket Anda Sekarang!

SEOCon Forum Bali 2024, konferensi digital marketing terbesar di Asia Tenggara, dengan bangga mengumumkan bahwa…

10 jam ago

Kembali Gelar WSBP Inspiring Kindness: Girls on Site, WSBP Ajak Siswi SMAN 1 Kalijati Berkontribusi di Dunia Manufaktur dan Konstruksi

WSBP mengajak 25 siswi SMA Negeri 1 Kalijati untuk untuk memahami pentingnya kesempatan berkarir perempuan…

12 jam ago

This website uses cookies.