Categories: NASIONAL

Menpan RB : Gaji Pegawai Negeri Harus Tertinggi di Indonesia

BATAM – Menteri Pemberdayagunaan Aparatur Negara & Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Asman Abnur mengatakan akan menaikkan gaji Aparatur Sipil Negara (ASN) jika menunjukkan kinerja bagus selama melayani publik.

“Gaji pegawai negeri harus nomor 1 di Republik ini, tapi tunjukkan kinerja yang bagus,” kata Asman Abnur saat membuka Seminar Pariwisata dan Kemaritiman di Kantor BI Cabang Kepri, Sabtu (22/04).

Ia mengatakan untuk kedapannya tidak menerima pegawai negeri secara massal, melainkan melakukan perekrutan pegawai yang memiliki keahlian khusus mulai tahun 2017.

“Mulai tahun ini hanya menerima orang yang punya keahlian, rekrutmen khusus yang punya keahlian khusus jadi PNS,” ujarnya.

Asman mengingatkan, Pegawai yang tidak memiliki kemampuan atau keahlian tidak bisa lagi diangkat jadi PNS atau diberikan jabatan kedinasan, sebab saat ini banyak pimpinan yang tidak memiliki keahlian diangkat jadi pejabat dinas.

“Untuk mengisi jabatan tertinggi di suatu daerah harus lewat job fit,” imbuhnya.

Saat ini, Kemenpan RB sedang serius melakukan pembenahan dan memberikan kesempatan yang luas bagi calon siswa yang ingin menempuh studi dengan keahlian khusus.

“Tahun ini saya tambah (kuota mahasiswa baru) jadi 8000 siswa untuk STAN dan STPDN awalnya (memiliki kuota) 950 siswa, sekarang ditingkatkan jadi 1800 siswa,” tutupnya.

 

 
Penulis : Siska

Editor : Roni Rumahorbo

Roni Rumahorbo

Recent Posts

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

2 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

4 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

11 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

12 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

23 jam ago

Ruas Batang–Semarang Dorong Pengembangan Kawasan Industri di Jawa Tengah

Semarang (14/01) – PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) menegaskan bahwa Jalan Tol Batang–Semarang merupakan salah…

2 hari ago

This website uses cookies.