Categories: Karimun

Millenial Road Safety Festival di Karimun Akan Dimeriahkan Artis Ibu Kota

KARIMUN – Puncak pelaksanaan Millenial Road Safety Festival  di Kabupaten Karimun pada tanggal 24 Februari 2019 mendatang, akan dimeriahkan oleh Artis Ibu Kota. Hal itu disampaikan Kapolres Karimun melalui Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasat Lantas), AKP Teuku Fazrial Kenedy, SH S.I.K melalui rilis resminya, Rabu (6/2/2019). Puncak pelaksanaan itu juga akan digelar kegiatan-kegiatan dan hiburan lalinnya.

Kenedy mengatakan, kegiatan puncak pelaksanaan Millenial Road Safety Festival, yang digelar di Panggung Puteri Kemuning Coastal Area Tanjung Balai Karimun itu, akan digelar pada Pukul 07.00 WIB. Rangkaian acara kegiatan yang dimulai sejak pagi hari itu, akan dihibur oleh 2 Artis Ibukota yakni, eks vokalis Yovie & Nuno, Dudy Eko Handoko Kurniawan atau yang dikenal akrab Dudy Oris dan Zack, Keyboardist Seventeen.

Disebutkan,  kegiatan Millenial Road Safety Festival tersebut merupakan kegiatan Polri dalam rangka untuk mengelorakan keseselamatan dalam berkendara dan mewujudkan relawan cinta lalu lintas di wilayah Kabupaten Karimun. Tujuan kegiatan tersebut, lanjutnya, guna mewujudkan generasi Millenial yang peduli keselamatan berlalu lintas dan menciptakan zero accident di wilayah hukum Polres Karimun.

Dalam pelaksanaannya nantinya, juga akan dilaksanakan kegiatan-kegiatan tambahan lainya seperti, gerak jalan santai, senam kolosal, deklarasi pelopor keselamatan lalulintas, enterpreneur expo, frestyle motor, safety riding/driving. Kegiatan seperti hiburan lainya juga akan ikut digelar untuk memeriahkan puncak pelaksanaan kegiatan Millenial Road Safety Festival.

 Sebelumnya, untuk mengaungkan dan menggelorakan Millenial Road Safety Festival di wilayah Kabupaten Karimun, Polres Karimun juga telah melaksanakan berbagai kegiatan serta menggelar Apel Soft Lounching Program Millennial Safety Festival di Coastal Area bersama pemerintah daerah, instansi vertikal dan instansi terkait lainya. Termasuk juga para pelajar dan siswa serta komunitas motor se-Kabupaten Karimun.

Dengan kegiatan ini, tambahnya, diharapkan bisa  menimbuh kembangkan kesadaran masyarakat Kabupaten Karimun khususnya generasi millenial akan pentingnya keselamatan dalam berlalulintas. Selain itu, mampu melahirkan relawan-relawan generasi muda yang cinta lalu lintas. Sehingga mampu menciptakan keamanan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas (Kamtibvar Lantas) dalam mewujudkan zero accident.

 

Penulis : Hasian

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Lebih dari Sekadar Jual-Beli Alat Tulis, Tokojadi Buka Ruang Promosi Gratis Bagi Pelanggan

Melanjutkan semangat tahun akselerasi yang didasari nilai integritas, Tokojadi kembali meluncurkan inisiatif baru yang berfokus…

5 jam ago

RevComm Tunjuk Hargunadi Soemantri sebagai Country Manager Indonesia

Jakarta, 14 Januari 2026 — RevComm Inc., perusahaan asal Jepang penyedia solusi AI Voice Analytics, MiiTel, resmi menunjuk Hargunadi…

7 jam ago

Menelusuri Tambang Pasir Darat Ilegal dan Cut and Fill di Batam (1)

BATAM - Penambangan pasir darat ilegal dan Cut and Fill(penggalian dan penimbunan untuk meratakan  permukaan…

7 jam ago

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

15 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

19 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

21 jam ago

This website uses cookies.