Categories: KRIMINAL

Motor Hilang Sehari, Ditemukan Tingggal Kerangka di Pantai Melayu Galang

BATAM– Kepolisian Sektor (Polsek) Galang menemukan 1 unit kerangka sepeda motor di dalam semak pantai Melayu, Rempang, Galang, Batam, Jumat (7/2/2020).

Dari informasi di lapangan, penemuan kerangka sepeda motor tersebut atas laporan seorang warga bernama Muhammad yang melaporkan ke Polsek Galang. Ia melihat ada dua orang yang sedang membongkar sepeda motor di dalam semak.

Selanjutnya Kapolsek Galang AKP Herman Kely memerintahkan anggotanya untuk mengecek kebenaran laporan tersebut.

“Dua anggota Patroli Polsek Galang langsung melakukan pengecekan ke lokasi bersama dengan pelapor, dan benar bahwa pada tempat yang dilaporkan terdapat bekas aktifitas pembongkaran sepeda motor,” ujarnya seperti dalam siaran pers Polresta Barelang, Sabtu (8/2/2020).

“Hal ini diyakini karena ditemukan kerangka sepeda motor dengan nomor rangka MH1KC4119DKO30696 di semak-semak tersebut,” lanjutnya.

Temuan kerangka sepeda motor tersebut kemudian dibawa ke Mapolsek Galang untuk dilakukan penyelidikan oleh unit Reskrim Polsek Galang.

Dari hasil koordinasi Polsek Galang dengan Samsat Polda Kepri bahwa sepeda motor bermerek Honda dengan nomor polisi BP 2454 IJ milik Erwin Ahono Laia yang beralamat di Kavling Bukit Saroja, Sagulung, Batam .

“Setelah mendapatkan data dari Samsat Polda Kepri unit Reskrim Polsek Galang mencari alamat dimaksud dan bertemu dengan saudara Erwin Ahono Laia serta menanyakan apakah motor honda BP 2454 IJ benar miliknya.

“Kepada Polisi Erwin membenarkan bahwa honda BP 2454 IJ sepeda motor miliknya hilang pada Rabu (5/2/2020) dan telah dilaporkan ke Polsek Sagulung pada Kamis (6/2/2020) sambil memperlihatkan bukti laporan,” jelasnya.

(Shafix/r)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

POGI Tegaskan Komitmen Terhadap Etika dan Perlindungan Pasien Usai Dugaan Pelanggaran Anggota

Pengurus Pusat Perkumpulan Obstetri dan Ginekologi Indonesia (POGI) menyampaikan keprihatinan mendalam atas dugaan pelanggaran etik…

2 jam ago

Kedutaan Besar India Bersama The Habibie Center Fasilitasi Diskusi Meja Bundar: Perkuat Peran Global South Lewat BRICS

Duta Besar India untuk Indonesia, Sandeep Chakravorty menyatakan bahwa keanggotaan Indonesia dalam BRICS merupakan langkah…

5 jam ago

Libur Panjang Peringati Jumat Agung dan Paskah, KAI Daop 8 Surabaya Operasikan KA Tambahan Dari Stasiun Malang

Menjelang libur panjang memperingati Jumat Agung dan Paskah di bulan April 2025, KAI Daop 8…

7 jam ago

Tegas! Kapolda Riau Copot Kapolsek Imbas Pengeroyokan Dept Collector Depan Polsek

RIAU - Kapolda Riau, Irjen Pol Herry Heryawan mengambil langkah tegas dengan mencopot Kapolsek Bukit…

9 jam ago

Peduli Lingkungan, KUA Siak Hulu Ikut Gerakan Penanaman 1 Juta Pohon Matoa

RIAU - Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Siak Hulu, Kabupaten Kampar menunjukkan komitmennya terhadap pelestarian…

9 jam ago

Mewujudkan Ruang Kolaborasi yang Estetis dan Fungsional: Merancang Lingkungan yang Sempurna untuk Kerja Tim

Artikel "Creating Aesthetic and Functional Collaboration Spaces" oleh Melvin Halpito, Managing Director MLV Teknologi, menekankan…

9 jam ago

This website uses cookies.