KARIMUN – swarakepri.com : Bupati Karimun Nurdin Basirun meresmikan pembangunan gedung SMA Muhammadiyah yang berada di Pelipit Kelurahan Tanjung Balai Kecamatan Karimun yang bersebelahan dengan SMP Muhammadiyah, Jumat(13/2/2015)
Dalam peresmian yang ditandai dengan peletakan batu pertama tersebut, Nurdin mengatakan bahwa kehadiran SMA Muhammadiyah di Karimun memberkan warna pendidikan keagamaan ditengah masyarakat.
“Kita ketahui untuk agama memang perlu didorong dan harus kita perhatikan. Apa lagi Kabupaten Karimun merupakan daerah yang menoreh prestasi dibidang keagamaan,” ucap Nurdin.
Sementara itu Ketua Pengurus Daerah (PD) Muhammadiyah Kabupaten Karimun, Datok Rajo Marah mengatakan, kehadiran Muhammadiyah di Kabupaten Karimun sejak tahun 1968 telah memberikan warna dalam pembangunan di bumi berazam. “Muhammadiyah bukan partai politik, tapi Muhammadiyah tidak buta politik,” ucapnya.
Saat ini kata dia, fasilitas pendidikan yang telah dimiliki Muhammadiyah adalah mulai dari pendidikan tingkat Taman Kanak-Kanak (TK) sampai SMP dan tidak lama lagi akan ada tingkat SMA. “Semoga kehadiran SMA Muhammadiyah ini dapat memberikan warna pendidikanyang lebih religius lagi,” harapnya.
Hadir dalam kesempatan itu Wakil Bupati Karimun Aunur Rafiq, Sekda Karimun TS.Arif Fadillah, Anggota DPRD Karimun, Anwar Abubakar serta beberapa kepala SKPD Karimun.(Red/HK)