Categories: Karimun

Nurdin Basirun Resmikan Pembangunan SMA Muhammadiyah

KARIMUN – swarakepri.com : Bupati Karimun Nurdin Basirun meresmikan pembangunan gedung SMA Muhammadiyah yang berada di Pelipit Kelurahan Tanjung Balai Kecamatan Karimun yang bersebelahan dengan SMP Muhammadiyah, Jumat(13/2/2015)

Dalam peresmian yang ditandai dengan peletakan batu pertama tersebut, Nurdin mengatakan bahwa kehadiran SMA Muhammadiyah di Karimun memberkan warna pendidikan keagamaan ditengah masyarakat.

“Kita ketahui untuk agama memang perlu didorong dan harus kita perhatikan. Apa lagi Kabupaten Karimun merupakan daerah yang menoreh prestasi dibidang keagamaan,” ucap Nurdin.

Sementara itu Ketua Pengurus Daerah (PD) Muhammadiyah Kabupaten Karimun, Datok Rajo Marah mengatakan, kehadiran Muhammadiyah di Kabupaten Karimun sejak tahun 1968 telah memberikan warna dalam pembangunan di bumi berazam. “Muhammadiyah bukan partai politik, tapi Muhammadiyah tidak buta politik,” ucapnya.

Saat ini kata dia, fasilitas pendidikan yang telah dimiliki Muhammadiyah adalah mulai dari pendidikan tingkat Taman Kanak-Kanak (TK) sampai SMP dan tidak lama lagi akan ada tingkat SMA. “Semoga kehadiran SMA Muhammadiyah ini dapat memberikan warna pendidikanyang lebih religius lagi,” harapnya.

Hadir dalam kesempatan itu Wakil Bupati Karimun Aunur Rafiq, Sekda Karimun TS.Arif Fadillah, Anggota DPRD Karimun, Anwar Abubakar serta beberapa kepala SKPD Karimun.(Red/HK)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

PT Bambang Djaja Memperkenalkan Trafo Kering sebagai Solusi Efisien untuk Kebutuhan Listrik

PT Bambang Djaja, pabrik trafo terkemuka di Indonesia, dengan bangga memperkenalkan trafo kering sebagai solusi…

4 jam ago

Simbol Keberkahan dan Tradisi Ribuan Lampion Hiasi Dabo Singkep Sambut Imlek 2025

LINGGA – Menyambut Tahun Baru Imlek 2025 yang jatuh pada 29 Januari mendatang, suasana malam…

17 jam ago

Andrea Wiwandhana Sampaikan Belasungkawa untuk Korban Kebakaran di Glodok dan Los Angeles

Pendiri CLAV Digital, Andrea Wiwandhana, menyampaikan belasungkawa yang mendalam kepada para korban kebakaran yang baru-baru ini…

22 jam ago

Babak Baru Swarga Suites Bali Berawa Memulai Tahun 2025 dengan Proyek Perluasan

Swarga Suites Bali Besrawa resmi memulai tahap awal proyek perluasannya melalui upacara groundbreaking yang menjadi…

22 jam ago

Pelantikan Trump Bisa Jadi Pendorong Harga Bitcoin ke Titik Tertinggi Baru

Jakarta, 16 Januari 2025 - Bitcoin kembali menarik perhatian dunia setelah berhasil menembus angka psikologis…

22 jam ago

Casa Domaine Siapkan 2 Show Unit Baru – Full Furnished Premium Luxury dan 40 Unit Full Furnished, Siap untuk Disewakan Pada Awal Tahun 2025

Casa Domaine akan menghadirkan 2 Show Unit Premium Luxury pada awal Tahun 2025 ini. Kedua…

22 jam ago

This website uses cookies.